Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Anda Jengkol Mania? Wajib Hukumnya Mampir Ke Rumah Makan Khusus Jengkol di Sleman Ini

Anda penggemar berat jengkol? Wajib mampir ke Rumah Makan khusus aneka olahan jengkol di Kota Sleman, Jogja ini.

Editor: Agung Budi Santoso
zoom-in Anda Jengkol Mania? Wajib Hukumnya Mampir Ke Rumah Makan Khusus Jengkol di Sleman Ini
Foto-foto: Tribun Jogja/ Hamim Thohari
Rumah makan khusus jengkol di Kota Sleman. Ada rendang jengkol, balado jengkol, gulai jengkol, semur jengkol, dan oseng-oseng jengkol. 

Laporan Wartawan Tribun Jogja, Hamim Thohari

TRIBUNNEWS.COM, SLEMAN - Jengkol, buah yang masuk dalam suku polong-polongan ini cukup banyak penggemarnya.

Biji jengkol bisa diolah menjadi beragam masakan yang mampu menggugah selera.

Di Yogyakarta, tepatnya di Jalan Kabupaten Km 2, Dusun Jambon, Desa Trihanggo, Kecamatan Gamping, Kabupaten Sleman terdapat sebuah warung makan yang wajib anda kunjungi para penggemar jengkol. 

Adalah Rojo Jengkol's warung makan yang khusus menyuguhkan menu serba jengkol.

Beragam varian masakan jengkol tersedia di sana.


Aneka masakan berbahan jengkol di Rumah Makan Spesial Jengkol di kota Sleman.

"Kami menyediakan rendang jengkol, balado jengkol, gulai jengkol, semur jengkol, dan oseng-oseng jengkol," ujar Mujiyem (68) pemilik Rojo Jengkol's.

Berita Rekomendasi

Lebih lanjut dia mengatakan warung ini mulai buka pada pertengahan bulan September, meskipun demikian sudah cukup banyak pelanggan yang setiap harinya memburu olahan jengkolnya.

Ide awal membuka tempat makan khusus jengkol dari anaknya yang juga seorang Master Ceremony (MC) terkenal Yogyakarta yakni Hery Kuncung.

"Anak saya ingin membuka usaha kuliner yang unik dan berbeda. Maka dipilih lah olahan jengkol, terlebih di Jogja belum ada tempat yang khusus berjualan jengkol," ujar Mujiyem.

Merintis usaha kuliner ini juga ditunjang dengan pengalamannya yang dulu cukup lama membuka warung makan.

Meskipun rasanya enak, jengkol sering dihindari karena baunya. Jika makan olahan jengkol di Rojo Jengkol's anda tidak perlu khawatir baunya.

Untuk menghasilkan masakan jengkol yang tidak berbau diperlukan proses pengolahan hingga lima hari sebelum dimasak.

Dijelaskan Mujiyem perendaman merupakan proses yang paling lama dan dilakukan dua kali.

Halaman
12
Sumber: Tribun Jogja
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas