Kereta Lanjutan, Pilihan Tepat Saat Musim Liburan!
Peningkatan jumlah penumpang saat musim ramai bisa menimbulkan banyak masalah. Utamanya adalah tiket yang ludes terjual dalam waktu sekejap.
Editor: Content Writer
Kereta api merupakan transportasi publik dengan peminat yang tinggi di Tanah Air. Banyaknya jumlah pengguna kereta api di Indonesia, terlebih saat musim liburan membuat pelaku industri ini terus melakukan terobosan untuk memudahkan perjalanan, sekaligus memanjakan penggunanya.
Traveloka sebagai salah satu online travel agent terbesar di Indonesia telah menyediakan layanan penjualan tiket kereta api sejak 2016. Travel agen yang beroperasi secara online ini terus menawarkan inovasi baru setiap tahun. Pada 2018 ini, Traveloka memperkenalkan fitur terbaru untuk layanan tiket kereta api, yaitu Kereta Lanjutan.
Sistem kereta lanjutan serupa dengan sistem penerbangan transit. Dalam sistem ini, penumpang memilih dua atau lebih kereta yang menghubungkan rute utama melalui jalur alternatif. Artinya, penumpang dapat singgah di beberapa kota dengan berganti kereta sampai tiba di kota tujuan.
Bagi Anda yang membutuhkan transportasi ini, Traveloka menyediakan layanan pemesanan tiket kereta lanjutan dalam satu transaksi. Sebelum menggunakan fitur ini, ada baiknya ketahui faktor yang menjadikan kereta lanjutan sebuah pilihan yang tepat musim liburan:
1. Menghindari kehabisan tiket
PT KAI (Persero) menyediakan tiket kereta api untuk berbagai rute perjalanan, terutama untuk rute-rute populer seperti Yogyakarta dan Malang. Namun, jumlah calon penumpang yang meningkat drastis saat musim ramai memungkinkan tiket cepat habis terjual. Untuk itulah, kereta lanjutan hadir menawarkan perjalanan dengan tujuan yang sama melalui jalur berbeda.
Misalnya, Anda ingin melakukan perjalanan kereta dari Pasuruan ke Bandung. Namun, tiket kereta dengan perjalanan langsung sudah habis terjual ketika Anda sedang mencarinya. Sebagai solusi terbaik, Anda bisa membeli tiket kereta lanjutan yang transit di Yogyakarta.
2. Menjangkau daerah yang tidak memiliki perjalanan langsung
Dari banyaknya kota yang terhubung melalui jalur kereta, masih ada beberapa yang tidak terhubung dalam satu perjalanan langsung. Bisa saja kedua kota memang tidak terhubung atau kedua kota terhubung namun tidak spesifik pada stasiun yang Anda pilih.
Misalnya saja Purwakarta dengan Malang. Kedua kota favorit untuk wisata kuliner di Pulau Jawa ini ternyata tidak terhubung dalam rute kereta langsung. Dengan adanya kereta lanjutan, Anda bisa bepergian dari Purwakarta ke Malang (atau sebaliknya) dengan terlebih dulu transit di Bandung.
3. Memenuhi kebutuhan transportasi saat musim liburan
Lebaran menjadi musim liburan yang ditunggu dalam waktu dekat ini. Pada waktu inilah biasanya kereta api menjadi transportasi massal yang dipilih masyarakat untuk jalan-jalan maupun mudik.
Peningkatan jumlah penumpang saat musim ramai bisa menimbulkan banyak masalah. Utamanya adalah tiket yang ludes terjual dalam waktu sekejap.
Namun, Anda kini sudah memiliki solusi. Berkat kereta lanjutan, Anda tetap memiliki peluang untuk mendapatkan tiket kereta mudik dan menikmati perjalanan. Karenanya, pastikan Anda memanfaatkan fitur terbaru Kereta Lanjutan Traveloka untuk mudik atau jalan-jalan nanti.
4. Menjadi alternatif persinggahan dalam perjalanan
Perjalanan kereta lanjutan membawa penumpang singgah ke satu (atau lebih) kota tambahan sebelum sampai di tujuan. Waktu transit antarkota biasanya membutuhkan waktu 1 – 10 jam.
Selama waktu jeda, Anda bisa memanfaatkan momen untuk jalan-jalan sejenak menikmati suasana di stasiun transit.
Jika waktu jeda cukup panjang, keluarlah dari stasiun dan berkeliling di sekitar. Anda bisa saja menemukan tempat wisata yang menarik semisalnya saat transit di stasiun Malang.
Cobalah berwisata kuliner, mengunjungi tempat bersejarah, bersantai di alun-alun, atau belanja di pasar tradisional yang dekat dengan stasiun. Anggap saja Anda mendapat bonus berwisata di kota lain, yang mungkin belum pernah dikunjungi.
5. Menambah pengalaman naik berbagai jenis kereta api
Dalam sistem kereta lanjutan, penumpang akan berganti kereta saat tiba di stasiun transit. Hal ini memungkinkan Anda bertukar kereta dengan nama dan jenis, atau bahkan kelas penumpang yang berbeda.
Dengan begitu, Anda bisa mencoba pengalaman naik berbagai jenis dan kelas kereta dalam satu perjalanan. Tentu hal ini sangat menyenangkan untuk Anda yang pertama kali naik kereta api.
Itulah lima alasan utama untuk Anda segera mencoba kereta lanjutan dalam perjalanan berikutnya. Mengingat mudik maupun berlibur saat Lebaran bisa masuk agenda perjalanan Anda yang paling dekat, serta tiket di musim ramai yang cepat ludes, pastikan Anda cek Traveloka dan pesan tiket kereta lanjutan sekarang.
Pertama, masuklah ke situs web Traveloka atau buka Traveloka App dari ponsel pintar Anda, lalu masukkan informasi perjalanan Anda pada menu “Tiket Kereta Api”.
Jika sudah menemukan pilihan "Kereta Lanjutan" pada rute dan waktu perjalanan yang Anda inginkan, jangan ragu untuk segera membelinya.
Pastikan Anda sudah memeriksa detail informasi terkait perjalanan tersebut. Traveloka menyediakan informasi lengkap mengenai kereta lanjutan dalam tampilan yang rapi, serta menu yang mudah digunakan. Anda hanya perlu beberapa klik dalam satu waktu guna mendapatkan tiket kereta lanjutan yang paling tepat untuk mudik maupun berlibur dalam waktu dekat ini tahun ini.(*)