Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Semburkan Asap Setinggi 6000 M, Berikut Foto dan Video saat Gunung Merapi Meletus Jumat Pagi ini

Gunung yang berada di Jawa Tengah dan DI Yogyakarta itu juga mengeluarkan asap setinggi 6000 meter ke arah barat daya.

Editor: Pravitri Retno W
zoom-in Semburkan Asap Setinggi 6000 M, Berikut Foto dan Video saat Gunung Merapi Meletus Jumat Pagi ini
Instagram
Sempat tak menunjukkan aktivitas letusan, Gunung Merapi kembali meletus, Jumat (1/6/2018) pukul 08.20. 

Laporan Wartawan TribunTravel.com, Sri Juliati

TRIBUNNEWS.COM -- Sempat tak menunjukkan aktivitas letusan, Gunung Merapi kembali meletus, Jumat (1/6/2018) pukul 08.20.

Melansir dari akun Instagram Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG), @bpptkg, Gunung Merapi meletus selama dua menit.

Gunung yang berada di Jawa Tengah dan DI Yogyakarta itu juga mengeluarkan asap setinggi 6000 meter ke arah barat daya.

Semula, BPPTKG menginfokan jika semburan asap mengarah ke barat laut, tapi tak lama berubah menjadi barat daya.

Letusan Gunung Merapi pagi ini pun menggemparkan awam, termasuk warganet yang membagikan potret letusan Gunung Merapi dari lokasi mereka.

Dihimpun dari akun @bpptkg, @btngunungmerapi, serta @merapi_news, berikut foto dan video saat Merapi meletus.

Berita Rekomendasi

Halaman Selengkapnya >>>

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas