Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Mau Pesan Tiket Kereta Api untuk Akhir Tahun? Perhatikan 6 Hal Ini

Khusus bagi Anda yang berniat naik kereta menyambut liburan tutup tahun kali ini, pastikan 6 hal berikut tak luput dari perhatian.

Editor: Content Writer

Penghujung tahun 2018 sudah semakin mendekat. Artinya, liburan panjang sudah menanti dan orang-orang sudah mulai sibuk merencanakan perjalanannya.

Khusus bagi Anda yang berniat naik kereta menyambut liburan tutup tahun kali ini, pastikan 6 hal berikut tak luput dari perhatian:

1. Waktu penjualan tiket kereta api

Ketahui kapan waktu penjualan dibuka agar Anda dapat menentukan saat yang tepat untuk pesan tiket kereta api.

Secara umum, PT KAI membuka penjualan tiket sejak H-90 pukul 00:00 WIB setiap harinya. Ketentuan ini berlaku juga pada seluruh mitra penjualan resmi tiket kereta api PT KAI.

2. Destinasi dan waktu perjalanan

Anda juga perlu mengetahui tujuan perjalanan dan waktu memulainya. Hal ini penting agar Anda dapat memperkirakan ketersediaan tiket dan kapan akan memesannya.

Berita Rekomendasi

Tiket kereta untuk destinasi populer, seperti Jakarta, Yogyakarta, Bali, dan Surabaya tentunya lebih cepat habis daripada destinasi alternatif seperti Sukabumi, Garut, atau Banyuwangi.

Untuk itu, Anda sebaiknya pesan tiket kereta api paling lambat satu minggu sebelum waktu berangkat. Semakin jauh waktu pemesanan, semakin besar kemungkinan Anda kebagian tiket. Juga, semakin panjang waktu Anda untuk melakukan persiapan lain secara lebih matang.

3. Cara memesan tiket

Saat ini, pesan tiket kereta api terbagi atas dua cara yakni offline dan online. Cara offline merupakan cara lama, di mana Anda mengunjungi loket penjualan tiket dan langsung membelinya di sana.

traveloka

Sementara itu, cara online berarti Anda hanya menggunakan gawai yang sudah terkoneksi internet untuk mengakses tempat pemesanan tiket kereta api.

Dewasa ini, cara online terbukti paling praktis karena Anda bisa memesan tiket kereta tanpa harus beranjak ke mana pun.

Cukup buka gawai dan gerakan jari Anda untuk menyelesaikan langkah-langkah pemesanan, tiket kereta sudah bisa diperoleh.

4. Tempat memesan tiket

Saat ini, setidaknya ada tiga tempat pemesanan tiket kereta api. Pertama adalah PT KAI yang bisa Anda akses melalui situs web maupun loket penjualan resminya di stasiun. Kedua adalah merchant minimarket populer yang mengharuskan Anda datang ke toko tersebut dan melakukan pembelian melalui mesin tersedia atau langsung di kasir. Terakhir adalah online travel agent (OTA).

Salah satu OTA yang bisa Anda andalkan adalah Traveloka. OTA yang satu ini menawarkan kemudahan dalam satu tempat karena menyediakan layanan lain untuk perjalanan, selain tiket kereta. Sebut saja, Kereta Lanjutan dan Notifikasi Kursi.

traveloka

5. Perangkat memesan tiket online

Anda dapat menggunakan ponsel ataupun komputer untuk pesan tiket kereta api.

Namun, sebaiknya gunakan komputer karena perangkat ini memiliki layar lebih besar sehingga Anda bisa membaca informasi yang tersedia secara lebih jelas.

Selain itu, komputer juga memiliki papan pengetik yang lebih mudah digunakan sehingga Anda bisa mengisi data penumpang dengan lebih akurat.

6. Metode pembayaran

Metode pembayaran tiket kereta api tersedia beragam. Pilihlah metode yang paling mudah bagi Anda agar proses pembelian tetap lancar dan cepat selesai.

Traveloka adalah OTA yang menyediakan metode pembayaran terlengkap. Di sini, Anda tak perlu khawatir kesulitan melunasi pemesanan tiket.

Tentukan sendiri apakah Anda ingin membayar menggunakan kartu debit atau kredit, transfer ATM, merchant minimarket, atau e-banking. Anda bahkan bisa membeli tiket kereta di Traveloka dengan sistem angsuran berkat fitur PayLater.

Itulah enam hal yang wajib Anda perhatikan sebelum mulai memesan tiket kereta api. Apabila sudah memperhatikan seluruhnya dengan saksama, perjalanan Anda untuk liburan akhir tahun ini akan terasa lebih mudah dan menyenangkan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas