Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Mau Keliling Kupang? Intip Itinerary Satu Hari Terbaik Ini!

jika Anda hanya memiliki waktu terbatas, Anda tetap dapat menikmati keindahan yang ditawarkan Kupang. Berikut tipsnya

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Mau Keliling Kupang? Intip Itinerary Satu Hari Terbaik Ini!
Pos Kupang/ Muhlis Al Alawi
Indahnya pesona sunset (matahari tenggelam) di Pantai Lasiana, Kupang, NTT (Pos Kupang/ Muhlis Al Alawi). 

TRIBUNNEWS.COM - Kupang merupakan salah satu tujuan wisata populer di Indonesia yang menawarkan pesona alam dan kuliner lezat.

Sebenarnya, untuk mengeksplorasi alam Kupang membutuhkan waktu yang cukup lama.

Mengingat terdapat banyak destinasi wisata menarik yang layak dikunjungi.

Namun, jika Anda hanya memiliki waktu terbatas, Anda tetap dapat menikmati keindahan yang ditawarkan Kupang.

Meskipun kurang maksimal, Anda akan mendapatkan pengalaman yang menyenangkan.

Itinerary Satu Hari di Kupang

Adapun itinerary satu hari di Kupang yang dapat Anda coba, antara lain sebagai berikut.

Berita Rekomendasi

●       Taman Nostalgia

Tugu tempat gong perdamaian di Taman Nostalgia, Jalan El Tari 2, Kupang-NTT.
Tugu tempat gong perdamaian di Taman Nostalgia, Jalan El Tari 2, Kupang-NTT. (POS KUPANG/HERMINA PELLO)

Jika Anda memiliki waktu terbatas, kunjungi Taman Nostalgia. Taman yang berada di tengah Kota Kupang ini sangat populer dan fenomenal.

Maklum saja, taman yang diresmikan pada tahun 2011 oleh Presiden RI keenam, Susilo Bambang Yudhoyono ini menawarkan fasilitas lengkap berupa jogging track, tempat diskusi, spot foto, dan WiFi gratis.

Terdapat pula gong perdamaian yang kerap dijadikan latar belakang foto. Taman ini berjarak sekitar 15 menit berkendara dari Bandara El Tari.

●       Pantai Lasiana

Keindahan di bibir Pantai Lasiana di Kota Kupang, NTT (Pos Kupang/ Muhlis Al Alawi)
Keindahan di bibir Pantai Lasiana di Kota Kupang, NTT (Pos Kupang/ Muhlis Al Alawi) (Pos Kupang/ Muhlis Al Alawi)

Selain Bali dan Lombok, Kupang pun memiliki pantai yang tak kalah cantik. Salah satunya adalah Pantai Lasiana.

Pantai yang terletak di Jalan Timor Raya, Kupang, Nusa Tenggara Timur ini dapat Anda jangkau selama 15 menit berkendara dari Bandara El Tari.

Pantai yang dijuluki sebagai Brazil-nya Indonesia ini menawarkan panorama alam yang memukau. Ombaknya jernih, pasirnya pun bersih.

Hampir di sepanjang pantai dihiasi pohon kelapa yang menjulang tinggi. Di tempat ini Anda dapat bersantai sembari menunggu datangnya sunset.

●       Pantai Batu Nona

Patung Batu Nona di Pantai Batu Nona, Jalan Timor Raya Km 10, Kelurahan Oesapa, Kecamatan Kelapa Lima, Kota Kupang.
Patung Batu Nona di Pantai Batu Nona, Jalan Timor Raya Km 10, Kelurahan Oesapa, Kecamatan Kelapa Lima, Kota Kupang. (Pos Kupang/Muhlis Al Alawi)

Tak jauh dari lokasi Pantai Lasiana terdapat pantai lain yang tak kalah memesona, yakni Pantai Batu Nona.

Serupa dengan Pantai Lasiana, pantai ini memiliki pasir putih yang bersih. Ombaknya pun sangat jernih.

Di dalam kawasan Pantai Batu Nona terdapat kolam renang yang dapat Anda gunakan untuk melepas penat.

Uniknya, di pantai ini terdapat tebing misterius yang berjarak dekat dari bibir pantai.

Konon, menurut warga sekitar, tebing tersebut merupakan jelmaan wanita yang bunuh diri lantaran patah hati.

●       Jalan Pantai Oesapa

Inilah jembatan kayu yang membentang di hutan bakau, di Pantai Oesapa, Teluk Kupang. Warga memberi julukan jembatan kayu ini dengan sebutan 'Jembatan Cinta'.
Inilah jembatan kayu yang membentang di hutan bakau, di Pantai Oesapa, Teluk Kupang. Warga memberi julukan jembatan kayu ini dengan sebutan 'Jembatan Cinta'. (POS KUPANG/JULIANUS AKOIT)

Jalan Pantai Oesapa menawarkan pesona layaknya berada di luar negeri.

Baik pemandangan maupun suasananya. Di sisi kanan jalan, Anda dapat menikmati panorama laut lepas.

Sementara di sisi kiri terdapat deretan hotel mewah.

Di tempat ini, Anda dapat duduk santai, menunggu datangnya sunset, atau sekadar berfoto.

Jalan Pantai Oesapa dapat ditempuh selama 15 menit berkendara dari Bandara El Tari.

●       Air Terjun Oenesu

Air terjun tingkat kedua Oenesu, di Desa Oenesu, Kecamatan Kupang Barat, Kabupaten Kupang.
Air terjun tingkat kedua Oenesu, di Desa Oenesu, Kecamatan Kupang Barat, Kabupaten Kupang. (Pos Kupang/Muhlis Al Alawi)

Selain pantai, Kupang memiliki air terjun yang sangat indah. Air Terju Oenesu menawarkan keindahan lanskap yang memukau.

Di sekitar air terjun dikelilingi oleh pepohonan hijau rimbun. Dijamin Anda akan terpesona. 

Air Terjun Oenesu memiliki empat tingkat. Setiap tingkat air terjung terdapat kolam yang dapat Anda gunakan untuk berendam.

Uniknya, meskipun musim kemarau, air di kolam ini tak pernah surut. Tempat ini sangat cocok bagi Anda yang mendambakan ketenangan.

Itulah itinerary terbaik di Kupang yang dapat Anda jadikan sebagai rujukan. Jika Anda hendak melakukan perjalanan bisnis, pelatihan, atau liburan, jangan ragu untuk memesan tiket pesawat melalui aplikasi Airy.

Gunakan aplikasi ini untuk mengecek harga tiket pesawat Lion Air. Dapatkan harga tiket terbaik lengkap dengan fasilitas ganti jadwal pesawat dan pengembalian dana.

Nikmati kemudahan membayar tiket transfer bank, kartu kredit, atau via gerai Indomaret. Tak perlu khawatir penipuan karena Airy menjamin seluruh transaksi aman.

Airy pun menawarkan layanan perjalanan bisnis untuk kenyamanan dan kemudahan perusahaan dengan beragam fasilitas terbaik. Berkat Airy, liburan ke Kupang menjadi lebih menyenangkan!

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas