Harga Tiket Trans Snow World, Nikmati Berbagai Wahana Salju dan Rasakan Sensasi Bermain Ski
Trans Snow World wahana salju di kawasan Bekasi, bisa dijadikan destinasi libur panjang kalian.
Penulis: Yurika Nendri Novianingsih
Editor: Daryono
TRIBUNNEWS.COM - Libur panjang telah tiba.
Selain libur sekolah, sebentar lagi bakal memasuki libur Hari Raya Natal dan Tahun Baru.
Berwisata menjadi satu pilihan saat liburan.
Destinasi wisata di Trans Snow World Juanda, Bekasi bisa menjadi pilihanmu.
Trans Snow Wolrd Juanda beralamat di Jl Ir H Juanda No.180, RT 003/RW 011, Margahayu, Kecamatan Bekasi Timur, Kota Bekasi, Jawa Barat.
Di sini pengunjung dapat belajar bermain ski dan merasakan serunya bermain aneka wahana salju.
Trans Snow World bisa dijadikan pilihan untuk liburan bersama keluarga atau teman-teman.
Di area seluas 6.500 meter, pengunjung dapat dengan bebas menikmati secara langsung berbagai permainan salju.
Dikutip dari bekasi.transsnowworld.com, Jumat (20/12/2019), harga tiket masuk Trans Snow World Juanda ada dua macam.
Untuk tiket masuk ketika weekday yaitu Rp 200.000, sedangkan untuk tiket masuk ketika weekend/libur sekolah/hari libur yaitu Rp 275.000.
Dengan membayar tiket dengan harga tersebut pengunjung sudah mendapatkan fasilitas:
- Sepatu Boots
- Gratis Kaus Kaki
- Chair Lift
- Tempat Penyimpanan
Bagi pengunjung yang membawa barang berharga, akan disediakan loker berbayar.
Untuk pembelian tiket dapat dilakukan transaksi langsung melalui loket tiket di Trans Snow World Juanda atau dapat juga lakukan pembelian secara online melalui website resmi www.transsnowworld.com.
Trans Snow World ini beroperasi dari pukul 09.00 WIB hingga 23.00 WIB.
Sebagai pengingat waktu bermain, masing-masing pengunjung akan menggunakan gelang LED yang dapat menyala dan bergetar sesuai dengan sisa waktu yang dimiliki pengunjung.
Gelang tersebut akan menyala dengan warna yang berbeda setiap kali mengeluarkan tanda:
- Warna biru: Waktu masih tersisa 2 Jam
- Warna hijau: Waktu tersisa kurang dari 10 Menit
- Warna kuning: Waktu tersisa kurang dari 5 Menit
- Warna merah dan bergetar: Waktu bermain sudah habis
1. Wajib gunakan pakaian dan peralatan ski
Menggunakan pakaian dan perlengkapan ski.
Beberapa perlengkapan ski yang diperlukan di antaranya sepatu, papan ski, dan juga tongkat ski.
Sebagai pelengkap, pengunjung juga dapat menggunakan pakaian dingin, seperti jaket tebal, sarung tangan, hingga penghangat leher sehingga dapat membuatmu lebih nyaman dalam bermain ski.
Jangan lupakan juga menggunakan helm yang sudah disediakan di Trans Snow World.
2. Pelajari teknik-teknik dasar
Bagi para pemula, saat ingin bermain ski pengunjung akan mendapatkan pelajaran terlebih dahulu dari para Snow Ranger yang tentunya sudah berpengalaman dan akan ada sesi belajar bermain ski di Trans Snow World.
Dalam permainan ski kekuatan kaki merupakan kunci utama.
Maka dari itu pastikan kedua kaki pengunjung kuat dan mampu menopang tubuh dengan baik.
Teknik dasar yang diperkenalkan untuk pemula dalam bermain ski adalah membentuk kaki seperti huruf V.
Hal tersebut berfungsi untuk memudahkan pengunjung ketika meluncur dan berhenti.
Gunakan juga bantuan tongkat agar semakin memudahkan pengunjung.
3. Pandangan selalu fokus ke depan
Ketika pertama kali mencoba bermain ski, biasanya para pemula akan ketakutan ketika melihat pemandangan di depannya.
Sebab ketika berada di puncak ketinggian biasanya akan memacu adrenalin dan lebih sering merasa takut jatuh akibat kehilangan keseimbangan.
Namun untuk mencegah ketakutan dan resiko kecelakaan selama berseluncur, maka pengunjung perlu untuk merasa tenang terlebih dahulu.
Selain itu, pastikan juga fokus pandanganmu selalu ke depan agar fokus pengunjung tidak hanya ke kaki, melainkan ke arah depan untuk meminimalisir kecelakaan.
(Tribunnews.com/Yurika Nendri)