Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

5 Tips Cara Menggoreng agar Tak Boros Menggunakan Minyak

Apalagi untuk menggoreng biasanya menggunakan banyak minyak goreng. Nah, mari kita cari tahu tips menggoreng irit minyak!

Editor: Wulan Kurnia Putri
zoom-in 5 Tips Cara Menggoreng agar Tak Boros Menggunakan Minyak
sajian sedap
Ilustrasi menggoreng. 

TRIBUNNEWS.COM - Yuk, intip bersama tips masak irit minyak ini. 

Dengan tips masak irit minyak ini, kita pasti tak boros pakai minyak. 

Jangan sampai, deh, melewatkan tips masak irit minyak ini. 

Tips masak irit minyak ini pasti Anda butuhkan.

Apalagi untuk menggoreng biasanya menggunakan banyak minyak goreng.

Nah, mari kita cari tahu tips menggoreng irit minyak!

Khususnya bagi Anda yang sedang mengurangi minyak karena ingin hidup lebih sehat, maka pastikan baca tips masak ini sampai habis, ya!

BERITA REKOMENDASI

1. Gunakan metode pan fry

Seperti yang sudah dikatakan sebelumnya, menggoreng identik dengan menggunakan banyak minyak goreng.

Soalnya, bahan yang digoreng harus tenggelam pada minyak atau yang dikenal dengan metode deep fry.

Nah, supaya irit minyak, coba ganti dengan metode pan fry.

Metode ini menggunakan minyak yang tidak terlalu banyak sehingga bahan makanan yang digoreng hanya tenggelam setengahnya.

Memang sih, kita jadi harus membolak-balik makanan.

Tapi selain jadi irit minyak, hasil gorengan akan tidak akan begitu berminyak.

2. Gunakan wajan antilengket

Kalau mau membuat menu seperti telur dadar, coba masak pada wajan antilengket.

Dengan begitu, kita tidak perlu menggunakan banyak minyak.

Soalnya telur dadar pasti tidak akan lengket pada wajan.

3. Ganti dengan memanggang

Tahukah Anda kalau kita bisa membuat keripik dengan menggunakan oven?

Jadi daripada menggoreng keripik, lebih baik coba saja dipanggang.

Rasanya tidak akan berubah banyak, kok!

Kita juga bisa melakukan ini untuk makanan yang digoreng lainnya.

4. Gunakan cooking spray

Daripada menuang minyak, lebih baik semprot minyak saja!

Cara ini akan membuat kita jadi lebih irit minyak.

Cooking spray juga bisa kita temukan di supermarket atau toko online.

Biasanya cooking spray berisi minyak zaitun atau minyak lain yang lebih rendah kolesterol.

5. Gunakan air fryer

Kalau mau lebih sehat lagi, gunakan air fryer untuk menggoreng.

Dengan teknologi canggih, alat ini bisa menggoreng hampir seluruh makanan tanpa menggunakan minyak.

Tanpa perlu membolak balik makanan, kita tinggal menunggu sampai alatnya berbunyi yang menandakan kalau proses menggoreng sudah selesai.

Banyak banget kan, cara yang bisa kita lakukan untuk mengirit penggunaan minyak?

Yuk, langsung dicoba salah satu caranya! (Sajian Sedap/Virny Apriliyanty)

Berita ini telah tayang di Sajian Sedap berjudul Tips Masak Irit Minyak, Begini Cara Menggoreng Supaya Tak Boros Pakai Minyak

Sumber: Sajian Sedap
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
berita POPULER
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas