Cara Daftar Tes Covid-19 Melalui Traveloka, Tersedia di 44 Kota dan Kabupaten di Indonesia
Layanan Tes COVID-19 ini mencakup layanan uji tes Polymerase Chain Reaction (PCR) dan Rapid Test.
Editor: Sinta Agustina
TRIBUNNEWS.COM - Traveloka kini tak cuma melayani pemesanan tiket pesawat, kereta api, atau penginapan.
Belum lama ini, Traveloka bekerjasama dengan penyedia layanan kesehatan terkemuka seperti Prodia, Klinik Pintar, dan Biotest untuk menghadirkan layanan Tes COVID-19 dalam platformnya.
Layanan Tes COVID-19 ini mencakup layanan uji tes Polymerase Chain Reaction (PCR) dan Rapid Test.
"Pemesanan tiket transportasi umum dan penjadwalan uji tes COVID-19 dapat dilakukan sekaligus menggunakan platform Traveloka," kata Andhini Putri, Head of Marketing, Transport, Traveloka dalam siaran pers yang diterima TribunTravel, Jumat (12/6/2020).
Baca: Sudah Menerima Reservasi, Disney World Belum Umumkan Tanggal Resmi Pembukaan Kembali
Baca: 2 Pemilik Restoran Seafood di Thailand Dihukum Penjara 1.446 Tahun