Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Asyik! Tiket Kapal Pelni untuk Libur Natal dan Tahun Baru 2024 Sudah Bisa Dibeli, Begini Caranya

PT Pelni telah membuka pemesanan tiket perjalanan libur Natal dan Tahun Baru 2024 melalui PELNI Mobile Apps.

Penulis: Nurul Intaniar
zoom-in Asyik! Tiket Kapal Pelni untuk Libur Natal dan Tahun Baru 2024 Sudah Bisa Dibeli, Begini Caranya
pelni.co.id
Pelayaran naik kapal Pelni untuk libur Natal dan Tahun Baru 2024. PT Pelni telah membuka pemesanan tiket perjalanan libur Natal dan Tahun Baru 2024 melalui PELNI Mobile Apps. 

TRIBUNNEWS.COM - PT Pelayaran Nasional Indonesia atau PT Pelni berbagi kabar bahagia untuk traveler yang mau pergi berlayar selama libur Natal dan Tahun Baru 2024.

PT Pelni telah membuka pembelian tiket pelayaran libur Natal dan Tahun Baru 2024 melalui aplikasi PELNI Mobile Apps.

Pembelian tiket kapal Pelni untuk libur Natal dan Tahun Baru 2024 sudah mulai 17 November 2023.

Baca juga: Seorang Wanita Rela Jual Apartemen Demi Liburan Kapal Pesiar Selama 3 Tahun, Ternyata Batal Berlayar

Penumpang menggunakan aplikasi PELNI Mobile Apps. PT Pelni telah membuka pemesanan tiket perjalanan libur Natal dan Tahun Baru 2024 melalui PELNI Mobile Apps.
Penumpang menggunakan aplikasi PELNI Mobile Apps. PT Pelni telah membuka pemesanan tiket perjalanan libur Natal dan Tahun Baru 2024 melalui PELNI Mobile Apps. (pelni.co.id)

Kepala Kesekretariatan Perusahaan Pelni Evan Eryanto mengimbau kepada seluruh pelanggan Pelni untuk memanfaatkan pembelian melalui PELNI Mobile Apps.

"Dengan pertimbangan keamanan dan kenyamanan, tiket Kapal Pelni untuk seluruh tujuan se-Indonesia sudah bisa diakses melalui PELNI Mobile Apps. Tidak perlu repot-repot lagi, cukup dari rumah atau kantor sudah bisa memesan tiket kapal Pelni," tutur Evan.

Evan menginformasikan, penjualan tiket Kapal Pelni periode libur Natal dan Tahun Baru 2024 sudah bisa diperoleh untuk perjalanan laut ke seluruh tujuan se-Indonesia.

Penjualan tiket dibuka secara online melalui aplikasi dan website resmi Pelni maupun loket kantor cabang dan mitra penjualan tiket yang resmi bekerja sama dengan Pelni.

BERITA REKOMENDASI

Menurut website resminya, Pelni sudah mempersiapkan 26 kapal penumpang dan 42 kapal perintis dengan total kapasitas 51.296 seat.

Baca juga: Kapal Pesiar Bertema Taylor Swift Akan Berlayar Tahun 2024, Hadirkan Acara Seru Selama Pelayaran

Penumpang menggunakan aplikasi PELNI Mobile Apps. PT Pelni telah membuka pemesanan tiket perjalanan libur Natal dan Tahun Baru 2024 melalui PELNI Mobile Apps.
Penumpang menggunakan aplikasi PELNI Mobile Apps. PT Pelni telah membuka pemesanan tiket perjalanan libur Natal dan Tahun Baru 2024 melalui PELNI Mobile Apps. (pelni.co.id)

Pelni menetapkan periode Nataru dimulai pada 11 Desember 2023 hingga 8 Januari 2024, dengan puncak perjalanan diprediksi terjadi pada 22 Desember 2023 dan puncak kepulangan pada 4 Januari 2024.

Evan terutama mengingatkan pelanggan yang berangkat dari wilayah yang diproyeksikan menjadi ruas terpadat.

Pelni memprakirakan sepuluh ruas terpadat pada Nataru antara lain Batam - Belawan, Belawan - Batam, Bau Bau - Makassar, Makassar - Bau Bau, Makassar - Surabaya, Batam - Tanjung Priok, Surabaya - Makassar, Jayapura - Biak, Balikpapan - Pare Pare, dan Sorong - Ambon.

"Khusus untuk calon penumpang yang berangkat dari Jakarta, Surabaya, dan Makassar kami mengingatkan kembali hanya bisa memperoleh tiket secara online melalui PELNI Mobile Apps maupun website yang sudah berlaku per 1 November kemarin. Sementara untuk kota lain masih dapat membeli tiket di loket kantor cabang Pelni meski kami mendorong untuk pembelian secara online," ucap Evan.

Baca juga: Hanya Gara-gara Permen Karet Ini, Seorang Penumpang Wanita Diblacklist dari Kapal Pesiar


Meski tidak dapat lagi membeli langsung, loket di kantor cabang Pelni di Jakarta, Surabaya dan Makassar tetap melayani pelanggan untuk kebutuhan pengembalian dana atau refund, pertanyaan seputar rute dan jadwal kapal hingga keberangkatan rombongan.

Evan menyampaikan bahwa manajemen menargetkan penutupan layanan pembelian tiket melalui loket akan diperluas ke cabang lainnya di tahun 2024.

"Untuk kota selanjutnya akan ditentukan setelah evaluasi kebijakan penutupan loket di tiga kota tadi. Kami tentu berharap transisi ini dapat berjalan dengan mulus dan dapat diterima dengan bagi oleh seluruh pelanggan kami," tambah Evan.

Baca juga: Dulu Jadi Tanda Kejayaan, Kapal Pesiar Milik Saddam Husein Kini Jadi Tempat Nelayan Memancing

PELNI Mobile Apps merupakan inovasi berbasis digital yang dilakukan Pelni untuk memberikan kemudahan kepada pelanggannya.

Melalui aplikasi yang dapat diunduh di Playstore dan AppStore ini, pelanggan dapat mengetahui rute dan jadwal kapal Pelni hingga melakukan booking tiket maupun kargo dengan tujuan seluruh wilayah di Indonesia.

Baca juga: Usai Sukses Gelar Konser di Jakarta, Coldplay Sumbang Kapal Pembersih Sampah untuk Sungai Cisadane

Evan mengimbau kepada pelanggan yang melakukan pemesanan tiket untuk memasukan identitas diri sesuai dengan data penumpang yang akan berangkat.

Dengan transformasi bisnis dan digital yang dilakukan Pelni, proses embarkasi penumpang di pelabuhan dilakukan lebih tertib dengan memastikan kecocokan identitas penumpang.

(Tribunnews.com/ni)

Kumpulan artikel kapal Pelni

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
berita POPULER
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas