3 Warung Selat Hits untuk Sarapan Enak di Solo, Banyak Diburu Penggemar Kuliner
Rekomendasi warung selat hits untuk sarapan enak di Solo yang patut dicoba, ada Selat Solo Tenda Biru hingga Warung Selat Mbak Lies.
Penulis: Muhammad Yurokha May
TRIBUNNEWS.COM - Solo memiliki banyak kuliner lezat yang cocok untuk sarapan enak.
Sebut saja sajian selat, yang sudah lama dikenal sebagai salah satu menu sarapan enak di Solo.
Jika kamu ingin berburu sarapan enak di Solo, ada sederet warung selat yang bisa dikunjungi.
Dirangkum dari berbagai sumber, berikut 3 warung selat hits untuk sarapan enak di Solo.
Baca juga: Sarapan Enak di Solo, Cobain 3 Kuliner Legendaris Dekat Pasar Gede
Berburu sarapan enak di Solo, tentu kurang lengkap tanpa menjajal kelezatan Selat Solo Tenda Biru.
Selat Solo Tenda Biru menjadi salah satu kuliner yang paling banyak diburu buat sarapan enak.
Bahkan, Selat Solo Tenda Biru hampir tak pernah sepi pembeli.
Cita rasa selat yang disajikan memang begitu nikmat, bikin siapa pun yang mencobanya ketagihan.
Momen bersantap semakin nikmat jika ditambah dengan kerupuk dan aneka lauk lain yang tersedia.
Seporsi Selat Solo Tenda Biru dibanderol dengan harga mulai Rp 16 ribuan.
Selat Solo Tenda Biru buka setiap hari mulai pukul 08.00 - 21.00 WIB.
Lokasi: Jalan Dr Wahidin Nomor 26, Purwosari, Laweyan, Kota Solo, Jawa Tengah.
Baca juga: Sarapan Enak, Wajib Kunjungi 5 Tempat Makan Bubur Ayam di Semarang
2. Warung Selat Mbak Lies
Siapa sih yang tak mengenal Warung Selat Mbak Lies?
Kuliner legendaris ini sudah sangat populer, baik bagi masyarakat Solo maupun wisatawan.
Warung Selat Mbak Lies menawarkan sajian selat dengan cita rasa khas dan autentik.
Perpaduan daging lembut, sayuran segar dan kuah khas selat dijamin bikin momen sarapan semakin nikmat.
Makanan di Warung Selat Mbak Lies dibanderol mulai Rp 15.000 per porsinya.
Warung Selat Mbak Lies buka setiap hari mulai pukul 08.00 - 17.30 WIB.
Lokasi: Jalan Yudhistira Nomor 9, Serengan, Serengan, Kota Solo, Jawa Tengah.
Baca juga: 5 Tempat Sarapan Enak di Palembang, dari Warung Aba sampai Bubur Ayam Kang Didin
3. Selat Vien's
Baca juga: Sarapan Enak di Solo, Kunjungi 5 Tempat Makan Nasi Liwet yang Murah Meriah
Membahas sajian selat di Solo, pastinya identik dengan Selat Vien's.
Selat Vien's bisa dibilang sebagai salah satu warung selat paling populer di Kota Solo.
Hal itu tentu tak lepas dari sajian selat bercita rasa nikmat yang disajikan.
Selain selat, warung ini juga menyediakan cukup banyak menu termasuk sup matahari.
Lokasi: Jalan Hasanudin Nomor 99 D/E, Punggawan, Banjarsari, Solo, Jawa Tengah.
Baca juga: Sarapan Enak di Bandung, Coba Kunjungi 5 Tempat Makan Soto yang Populer
(Tribunnews.com/mym)
Untuk membaca artikel terkait berita viral, kunjungi laman ini.