Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribunners
Tribunners

Tribuners adalah platform jurnalisme warga. Untuk berkontribusi, anda bisa mengirimkan karya dalam bentuk berita, opini, esai, maupun kolom ke email: redaksi@tribunnews.com.


Konten menjadi tanggungjawab penulis dan tidak mewakili pandangan redaksi tribunnews.com.

Tribunners / Citizen Journalism

Menpora: Rutinlah Donor Darah Biar Awet Muda

Menpora berharap, kedepan lingkungan Kemenpora menjadi pendonor darah terbanyak.

zoom-in Menpora: Rutinlah Donor Darah Biar Awet Muda
Ist
Menpora Imam Nahrawi menerima potongan tumpeng dari istrinya sekaligus Penasehat DWP Kemenpora, Shobibah Rohmah dalam peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kemenpora ke-16 di Lobby Gedung PP ITKON Kemenpora Senayan Jakarta, Senin (7/12). Dalam rangka HUT DWP Kemenpora ini, digelar aksi sosial donor darah, pemeriksaan kanker Serviks (IVA) dan pemeriksaan abnormal Payudara (SADARI). 

Oleh : Info Kemenpora

TRIBUNNERS - Menpora, Imam Nahrawi mengikuti kegiatan donor darah di Lobby Gedung PP ITKON Kemenpora Senayan Jakarta, Senin (7/12/2015).

Donor darah diadakan dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kemenpora ke-16.

Selain aksi donor darah, kegiatan yang dibuka oleh Penasehat DWP Kemenpora, Shobibah Rohmah, juga digelar aksi sosial pemeriksaan kanker Serviks (IVA) dan pemeriksaan abnormal Payudara (SADARI).

"Kita bersyukur dan berterimakasih atas gagasannya melakukan aksi sosial ini, semoga ini bermanfaat tidak hanya bagi anggota tetapi masyarakat luas, saya mendorong di Kemenpora ada program rutin terkait donor darah misalnya sehingga lebih banyak darah yang bisa disumbangkan untuk masyarakat dan saudara-saudara kita yang membutuhkan sebagai bentuk persaudaraan diantara kita," kata Menpora didampingi Sesmenpora Alfitra Salamm.

Menpora berharap, dengan diagendakan kegiatan bakti sosial rutin donor darah ini, maka kedepan lingkungan Kemenpora menjadi pendonor darah terbanyak. "Karena jika rutin berdonor darah 3 bulan sekali, wajah kita akan awet muda," kata pria yang akrab dipanggil Cak Imam.

Ia berharap aksi sosial DWP tidak hanya di lingkungan Kemenpora, namun juga di tengah masyarakat. "Buat acara seperti ini di tengah-tengah masyarakat saya kira akan lebih menyentuh dan akan memotivasi masyarakat untuk terlibat secara langsung," katanya.

Berita Rekomendasi

Penasehat DWP Kemenpora, Shobibah Rohmah menjelaskan bahwa kegiatan donor darah, IVA dan SADARi merupakan program DWP Kemenpora secara keseluruhan.

"Kegiatan ini merupakan program kerja dari pusat dan dilaksanakan juga di instansi-instansi pemerintah yang mengelola Dharma Wanita, khusus test IVA dan SADARI murni kegiatan dari Kemenpora sebagai wujud HUT Dharma Wanita sekaligus menyiapkan stok darah untuk PMI," katanya. 

Kabid Sosbud Dharma Wanita Pusat, Diah Pitaloka dalam sambutannya memberikan apresiasi tinggi kepada pengurus DWP Kemenpora atas berlangsungya kegiatan ini.

"Kami memberikan apresiasi tinggi kepada pengurus DWP Kemenpora yang telah melaksanakan aksi sosial ini, pemeriksaan gratis ini dari pusat diberikan 1000 anggota dan pelaksanaannya kami distribusikan ke teman-temen instansi hingga tanggal 18 Desember, kegiatan ini terlaksana karena adanya MoU antara DWP dan Kemenkes," kata Diah.

Ia melanjutkan, sebagai organisasi istri aparatur sipil negara pihaknya siap membantu program pemerintah utamanya untuk program ketahanan keluarga. "Kami melaksanakan MoU dengan beberapa swasta dan kementerian seperti Kemenhan, Kemenkes, Kementerian Perikanan dan Kelautan, Kemendikbud, BNN, BKKBN dan lain sebagainya. Kami berharap dapat bekerjasama juga dengan Kemenpora dengan diadaannya MoU antara Kemenpora dan DWP Pusat," ucapnya. 

Tribunners merupakan jurnalisme warga, dimana warga bisa mengirimkan hasil dari aktivitas jurnalistiknya ke Tribunnews, dengan mendaftar terlebih dahulu atau dikirim ke email redaksi@tribunnews.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas