Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribunners
Tribunners

Tribuners adalah platform jurnalisme warga. Untuk berkontribusi, anda bisa mengirimkan karya dalam bentuk berita, opini, esai, maupun kolom ke email: redaksi@tribunnews.com.


Konten menjadi tanggungjawab penulis dan tidak mewakili pandangan redaksi tribunnews.com.

Tribunners / Citizen Journalism

10 Film Animasi Dengan Pendapatan Terbesar Sepanjang Masa

Inilah 10 film animasi dengan pendapatan terbesar di dunia

zoom-in 10 Film Animasi Dengan Pendapatan Terbesar Sepanjang Masa
istimewa
Infografis 

Film yang disuarai oleh Mike Myers, Eddie Murphy, Cameron Diaz ini juga menjadi film animasi dengan penjualan tiket tertinggi ke-7 sepanjang masa.

Ice Age: Dawn of the Dinosaurs

Pendapatan: Rp 11,6 triliun

Film animasi 3D produksi Blue Sky Studios yang didistribusikan oleh 20th Century Fox menempati posisi ke-8 dengan pendapatan sebanyak Rp 11,6 triliun.

Ice Age: Dawn of the Dinosaurs (2009) ini merupakan film ketiga dari film seri Ice Age dan merupakan lanjutan dari Ice Age: The Meltdown (2006).

Film animasi bergenre komedi petualangan ini juga akan dirilis film kelimanya Juli 2016 mendatang dengan judul Ice Age: Collision Course.

Ice Age: Continental Drift

Berita Rekomendasi

Pendapatan: RP 11,5 triliun

Hanya berselisih sedikit dengan film terdahulunya, film ke-4 dalam seri Ice Age ini duduk di peringkat sembilan dengan pendapatan sebesar Rp 11,5 triliun.

Ice Age: Continental Drift ini adalah film sekuel pertama dari serinya yang tidak disutradarai oleh sutradara film animasi asal Brazil Carlos Saldanha yang tak pernah absen menyutradari film seri Ice Age.

Ice Age: Continental Drift ini banyak diisi suaranya oleh para penyanyi terkenal seperti Jennifer Lopez, Drake, Nicki Minaj, dan Queen Latifah.

Inside Out

Pendapatan: Rp 11,2 triliun

Film animasi terakhir dengan pendapatan terbesar sepanjang masa jatuh kepada film animasi baru 2015 Inside Out dengan jumlah pendapatan sebesar Rp 11,2 triliun.

Film animasi bergenre drama komedi petualangan milik Disney Pixar ini pertama kali tayang pada Mei 2015 di Festival Film Cannes sebelum akhirnya rilis di Amerika di bulan berikutnya, Juni 2015.

Inside Out memenangkan 57 kategori penghargaan dari 114 nominasi yang diraihnya termasuk Best Animated Feature di Oscars 2016,

Best Animated Film di British Academy Film Awards ke-69 dan Best Animated Feature Film di Golden Globe Awards 2016.

Itu dia daftar 10 film animasi dengan pendapatan terbesar sepanjang masa. Adakah film favorit kamu di sana?

Tribunners merupakan jurnalisme warga, dimana warga bisa mengirimkan hasil dari aktivitas jurnalistiknya ke Tribunnews, dengan mendaftar terlebih dahulu atau dikirim ke email redaksi@tribunnews.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas