Tribuners adalah platform jurnalisme warga. Untuk berkontribusi, anda bisa mengirimkan karya dalam bentuk berita, opini, esai, maupun kolom ke email: redaksi@tribunnews.com.
Konten menjadi tanggungjawab penulis dan tidak mewakili pandangan redaksi tribunnews.com.
Ulasan tentang Samsung Galaxy Note 7, Flagship dari Negeri Ginseng
Dibekali dengan layar seluas 5.7 inch Super AMOLED Capasitive, Samsung Galaxy Note 7 tentunya memberikan tampilan yang sangat nikmati dipandang mata.
Penulis: Andi Setiawan
Editor: Malvyandie Haryadi
TRIBUNNERS - Mayoritas pengguna ponsel pintar di Indonesia pasalnya sudah sangat mengenal brand Samsung yang memang saat ini menelurkan salah satu produk dari seri flagshipnya yaitu Samsung Galaxy Note 7.
Brand yang mungkin sangat lekat di hati masyarakat Indonesia ini memang sudah terbukti tangguh dan memiliki kualitas produk yang tidak bisa dianggap remeh.
Salah satu nilai jual yang mungkin tidak diberikan oleh brand dengan produk sejenis adalah after sales Samsung yang memang sangat diperhatikan.
Anda yang sudah mengenal seri smartphone Note dari Samsung mungkin saat ini bertanya-nya kenapa namanya langsung loncat ke Note 7 padahal seri Note terbarunya terdahulunya adalah Note 5.
Brand asal negeri ginseng Korea Selatan ini pasalnya mengklaim bahwa seri Note 6 telah diganti namanya menjadi Note 7 dikarenakan agar menyelaraskan nama Note series dengan S series agar konsumen tidak kebingungan.
Hingga tahun ulasan ini dibuat, S series yang memang jajaran produk kebanggaan Samsung sudah mencapai seri ke 7 sehingga agar tidak membingungkan konsumen, Samsung menyelaraskan nama Note 7 dengan ponsel S series kebanggaannya tersebut.
Dari segi design memang Samsung sangat memperhatikan tampilan yang premium yang sangat identik dengan kesan mahal agar sesuai dengan S series yang merupakan produk flagship kebanggaannya.
Dibekali dengan layar seluas 5.7 inch Super AMOLED Capasitive, Samsung Galaxy Note 7 tentunya memberikan tampilan yang sangat nikmati dipandang mata.
Terlebih resolusi sebesar 1440 x 2560 pixel yang tertanam pada ponsel ini makin memberikan Anda dampak betak berlama-lama memandangi layar ponselnya tersebut.
Dukungan fitur pelindung layar juga tidak luput dari perhatian Samsung karena Note 7 ini sudah dibekali dengan pelindung layar Gorilla Glass 5 yang memang seri terbaru dari produsennya.
Fitur Irish Scanner yang sangat canggih juga dibenamkan pada ponsel ini sehingga Anda bisa melakukan unlock hanya dengan menatap ke kamera depan ponsel.
Tak lupa adanya fitur Fingerprint Scanner di bagian depan ponsel juga memberikan kesan premium yang memang saat ini sudah banyak diproduksi oleh ponsel flagship sejenis.
Beralih ke sektor dapur pacu, Samsung pasalnya tidak tanggung-tanggung dan sangat serius memilih hardware produksinya sendiri dengan prosesor CPU Exynos 8890 yang dikawinkan dengan komputasi grafis dari GPU Mali-T880MP12.
Sehingga performa yang dihasilkan juga jauh dari kesan murahan karena tidak pernah ditemukannya lag atau starter pada saat melakukan aktivitas multitasking.
Memiliki sertifikasi IP68 juga semakin membuat tangguh ponsel pintar ini karena tahan debu dan air. Memory internalnya juga luas yaitu sebesar 64 GB dan juga mendukung ekspansi slot memory eksternal microsd jika dirasa memory internal pada ponsel ini kurang.
Salah satu sektor yang memang jadi unggulan Note 7 selain performa dan komputasi grafis yang apik ini adalah sektor kamera yang memang sangat canggih dikelasnya pada zaman ini.
Dukungan kamera belakang sebesar kamera belakang sebesar 12 MP dan juga memiliki fitur LED Flash, Autofocus, OIS dan DualShot ini juga mampu memberikan Anda jepretan yang maksimal dan minim noise sehingga sangat cocok bagi Anda yang memang dan gemar menekuni hobi fotografi lewat ponsel android.
Kamera depannya juga sangat handal dalam mengabadikan momen spesial Anda bersama orang terkasih atau bahkan teman-teman Anda karena resolusi yang terdapat di dalamnya sebesar 5 MP.
Proses perekaman video Samsung Galaxy Note 7 juga sangat dapat diandalkan untuk merekam momen spesial Anda dengan resolusi maksimal sebesar 2160p di range 30fps.