Tribuners adalah platform jurnalisme warga. Untuk berkontribusi, anda bisa mengirimkan karya dalam bentuk berita, opini, esai, maupun kolom ke email: redaksi@tribunnews.com.
Konten menjadi tanggungjawab penulis dan tidak mewakili pandangan redaksi tribunnews.com.
4 Tanda Sirkulasi Darah yang Buruk
Sirkulasi darah yang lancar sangat penting, sirkulasi darah yang lancar menjadi indikasi kesehatan organ tubuh Anda.
Penulis: Goldokter
Editor: Malvyandie Haryadi
Sirkulasi darah yang buruk rentan mengundang penyakit, sebutnya saja stroke, jantung hingga diabetes. Kerusakan sirkulasi darah memiliki beragam gejala, namun banyak orang yang masih kurang sadar terhadap gejalanya sehingga sering diabaikan.
Menurut Steptohealth.ru, berikut beberapa gejala sirkulasi darah dalam tubuh memburuk.
1. Mudah Kesemutan
Saat berdiam diri dalam satu posisi dalam waktu lama efeknya adalah Anda bisa mengalami kesemutan dibagian tubuh seperti kaki dan tangan. Nah, ini adalah tanda adanya masalah sirkulasi dalam tubuh. Anda sebaiknya rutin untuk bergerak, dan juga perhatikan makanan Anda hindari makana berlemak karena bisa menyumbat peredaran darah.
2. Tubuh Mudah Bengkak-Bengkak
Dara yang tidak lancar mengalir keseluruh tubuh akan berdampak cukup serius. Seperti memicunya bengkak-bengkak di tubu bagian seperti kaki dan betis. Bengkak-bengkak ini terjadi akibat upaya tubuh berusaha untuk mengembalikan keseimbangan.
3. Mudah Lelah
Darah merupakan unsur penting dalam tubuh yang menyalurkan oksigen dan nutrisi dari makanan, Saat aliran atau srikulasi menjadi buruk maka organ penting seperti jantung, ginjal dan otak akan mengalami kekurangan pasokan energi. Efeknya tentu akan membuat kinerja organ tersebut menurun dan jika dibiarkan saja buka tidak mungkin organ tersebut akan mengalami kerusakan juga.
4. Rambut Rontok dan kulit pecah-pecah
Sirkulasi darah yang buruk juga akan membuat rambut anda rontok akibat kekurangan asupan nutrisi. Kulit tubuh Anda juga bisa mengalami pecah, mudah kering dan alami keriput akibat sel-sel dalam jaringan kulit alami penurunan asupan nutrisi
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.