Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Menpora Kecewa Berat GBK Dipakai Konser Boyband

Pemain juga kurang fokus karena panitia konser tengah melakukan check sound. Konser Suju itu juga berimbas kepada Persija Jakarta.

Editor: Ravianto
zoom-in Menpora Kecewa Berat GBK Dipakai Konser Boyband
tribunnews.com/glery
Menpora Roy Suryo (no 2 dari kiri) saat menerima keterangan dari wakil Ketua BTN Habil Maratti (no 1 dari kiri) disela-sela kunjungan ke Pelatnas PSSI 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Roy Suryo, mengaku kecewa karena Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) tidak digunakan sebagaimana mestinya sebagai fasilitas olahraga. Hal tersebut disampaikannya saat meninjau pemusatan latihan timnas Indonesia, Jumat (8/3/2013) sore.

Saat ini, GBK sedang dipersiapkan untuk konser konser boyband asal Korea Selatan, Super Junior (Suju), Sabtu (9/3/2013). Imbasnya, timnas Indonesia kesulitan berlatih karena beberapa perlengkapan latihan yang ada di lapangan mesti dibongkar, salah satunya jala gawang.

Pemain juga kurang fokus karena panitia konser tengah melakukan check sound. Konser Suju itu juga berimbas kepada Persija Jakarta. Tim berjuluk Macan Kemayoran terpaksa memindahkan laga kandangnya ke Solo, guna menjamu Persela Lamongan, Minggu (10/3/2013).

"Saya kurang nyaman. Jakarta memerlukan fasilitas tambahan untuk kegiatan-kegiatan seperti itu (konser). Yang pasti tidak di stadion sepak bola. Saya meminta agar promotor acara konser tidak menggunakan fasilitas sepak bola sebagai tempat acara mereka," tegas Roy.

Berita Rekomendasi
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
14
11
2
1
29
11
18
35
2
Chelsea
15
9
4
2
35
18
17
31
3
Arsenal
15
8
5
2
29
15
14
29
4
Man. City
15
8
3
4
27
21
6
27
5
Nottm Forest
15
7
4
4
19
18
1
25
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas