News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Di Parepare, Harga Elpiji 12 Kg Tembus Rp 170 Ribu

Editor: Sanusi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

PASANG SEGEL - Pekerja memasang segel pada setiap tabung gas elpiji 12 kilogram di agen resmi gas elpiji PT Limas Raga Inti, Jalan Emong, Kota Bandung, Minggu (4/1). Terhitung 2 Januari 2015, PT Pertamina telah menaikan harga gas elpiji kemasan 12 kg dari Rp 114.200 menjadi Rp 134.000 per tabung (harga agen). TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN

TRIBUNNEWS.COM, PAREPARE - Harga elpiji 12 kilogram di di Kota Parepare, Sulawesi Selatan, melambung hingga Rp 170.000 per tabung. Masyarakat pun banyak yang beralih ke elpiji 3 kg.

Sadiq, seorang pengecer elpiji, mengatakan, harga elpiji 12 kg untuk tingkat konsumen berkisar antara Rp 150.000 hingga Rp 170.000 per tabung. "Jika jarak antara rumah konsumen dekat, kami kenakan per tabung Rp150.000 plus biaya antar, sementara jika jarak rumah pelanggan cukup jauh, kami kenakan Rp 170.000 per tabung, plus pemasangan," kata dia Jumat (9/1/2015).

Ia pun menyebutkan, permintaan elpiji 12 kg ini makin sepi, setelah pemerintah menaikkan harga pada Jumat (2/1/2015) lalu. Masyarakat lebih memilih elpiji 3 kg yang masih disubsidi pemerintah.

Sementara itu PT Gasmita agen elpiji di Pare-pare mengaku, penjualan elpiji 12 kg di tempatnya mengalami penurunan yang signifikan. " “Sejak kenaikan elpiji 12 kilogram, membuat penjualan tabung dalam sehari turun sekira 30 persen," ucap Kada, Bagian Pemasaran PT Gasmita.

Menurut dia, pihaknya membanderol elpiji 12 kg seharga Rp 140.000 per tabung, naik dari sebelumnya Rp 116.000.(Kontributor Pinrang, Suddin Syamsuddin)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini