News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Herry Setiawan Raih Marketeer of The Year 2015 Surabaya

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Vice President Sales Marketing Jawa Bali, Herry Setiawan, ketika menerima penghargaan sebagai Marketeer of The Year di Ballroom Hotel Shangrila, (28/5/2015)

TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - TERPILIH sebagai Marketeer of The Year 2015 sektor Telekomunikasi dalam ajang Indonesia Wow Brand 2015 yang digelar Markplus pada Maret - Mei 2015, tidak membuat Vice President Sales Marketing Jawa Bali, Herry Setiawan, puas dengan kinerjanya.

Alasannya, sederhana saja "Justru itu sebuah tantangan bagi saya untuk terus menunjukkan apakah saya seorang marketeer sejati".

Memang alasan yang disampaikan Herry sangat mendasar karena untuk menjadi seorang marketeer sejati membutuhkan proses lama dan pengalaman yang cukup.

Keberadaan marketeer ini dibutuhkan hampir oleh seluruh perusahaan yang bergerak di sektor produk barang dan jasa.

Bagi dirinya, menjadi marketer yang bisa merajai industrinya ada syarat yang harus dimiliki.

"Jadi marketeer WOW itu punya nilai lebih daripada sekadar jadi marketeer biasa. Untuk bisa menjadi marketeer WOW, seseorang tidak cukup punya kemampuan berkomunikasi yang cerdas tapi juga bagaimana dia 'merebut' perhatian pasar dengan cara-cara yang cerdas pula,"ungkap Herry.

Tidak heran dengan resep bagaimana menjadi marketeer WOW seperti disampaikan Herry Setiawan.

Di Telkomsel Area Jawa Bali, posisi Herry sangat strategis. Ini yang membuat dirinya terus terpacu dan tertantang untuk ikut mempertahankan citra positif perusahaan serta memperbesar ceruk pendapatan Telkomsel di tengah ketatnya persaingan industri telekomunikasi.

"Untuk bisa memenangkan persaingan di industri telekomunikasi, Telkomsel selalu mengikuti perkembangan yang ada di pasar. Kenapa ? Karena itu akan menjadikannya masukan Telkomsel dalam menggarap pangsa pasarnya," tukas Herry yang ditemui di sela kesibukan kerja di BRI Tower lantai 17 Surabaya, Jumat (29/5/2015).

Selain mengikuti perkembangan pasar, Telkomsel juga mencermati apa yang paling diminati oleh pelanggan, seperti apa kemauan pelanggan dan kebutuhan riil apa yang menjadi kebutuhan pelanggan akan produk telekomunikasi.

Hal-hal inilah yang selalu mendorong Telkomsel terus berinovasi dan mencoba sesuatu yang baru, termasuk dari segi produk maupun kualitas layanan.

Herry menegaskan hanya dengan melakukan inovasi dan differensiasi produk, sebuah perusahaan mampu bertahan lama.

Tentunya juga didukung kecanggihan teknologi yang sangat mumpuni dan layanan terhadap kepuasan pelanggan yang selalu Telkomsel utamakan.

"Telkomsel mampu merajai pasar telekomunikasi Indonesia selama 20 tahun. Ini sebuah perjalanan yang tidak mudah dan tidak sesederhana yang dilihat masyarakat. Selama 20 tahun, banyak pergulatan yang harus dipikirkan untuk memajukan industri telekomunikasi ini. Pergulatan-pergulatan itu tidak hanya dilakukan level top manajemen tapi juga seluruh karyawan,"tegas Herry.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini