Laporan Wartawan Tribunnews.com, Seno Tri Sulistiyono
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka menguat 9,32 poin atau 0,19 persen ke level 4.860,20 pada perdagangan Senin (7/3/2016).
Sementara kelompok 45 saham unggulan yakni LQ45 menguat 2,29 poin atau 0,27 persen ke posisi 850,91.
Kepala Riset NH Korindo Securities, Reza Priyambada memperkirakan laju pergerakan IHSG pada awal pekan ini berada pada kisaran level support 4.732-4.791 dan resistance 4.898-4.945.
Menurut Reza, IHSG yang masih bertahan menguat hingga mendekati area overbought-nya memberikan pilihan sulit bagi pelaku pasar, untuk tetap bertahan ataupun aksi ambil untuk karena keduanya memungkinkan.
"Meski peluang penguatan masih memungkinkan, namun cenderung tipis dan dapat terjadi pembalikan arah melemah sewaktu-waktu," ucap Reza.