News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Penerbangan di Bandara Sultan Hasanuddin Makassar Terganggu Sinar Laser

Editor: Sanusi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Laporan Wartawan Tribun Timur, Ansar Lempe

TRIBUNNEWS.COM, MAKASSAR - Manajemen Garuda Indonesia meminta warga Makassar agar tidak bermain laser di kawasan Bandara Sultan Hasanuddin, Makassar.

Pasalnya, laser tersebut bisa mengganggu operasional penerbangan maskapai.

"Sinar laser di kawasan bandara Itu jelas sangat mengganggu. Soal data pastinya ada di ATC (air traffic controller). Yang jelas tidak sedikit pilot kami yang mengeluhkan gangguan tersebut," papar Vice Presiden Garuda Indonesia Domestic Region IV Dian Ediono, Selasa (27/9/2016).

Bahkan, ia berharap agar masyarakat yang mengetahui di sekitar tempat tinggalnya ada yang bermain laser untuk melaporkan kejadian tersebut ke polisi.

"Kalau bisa warga juga harus menegur keisengan orang yang bermain laser. Jika tidak bisa mohon dilaporkan ke polisi," kata Dian.

Ia menambahkan, aparat kepolisian harus menindak tegas warga yang bermain laser tersebut.

Sementara itu, Polda Sulsel merazia dan menangkap warga Kota Makassar yang bermain laser di Bandara Sultan Hasanuddin.

Kepala Bidang (Kabid) Humas Polda Sulsel Kombes Frans Barung Mangera menganggap, tindakan yang dilakukan warga itu mengancam keselamatan.

"Kita lakukan razia jika itu terus menerus terjadi, karena sudah pasti mencoba mengancam keselamatan penumpang," kata Barung, Senin (25/9/2016).

Dari informasi yang diterima, sejumlah pilot yang melintas di udara Makassar mengeluhkan adanya sinar laser sering menggangu proses landing pesawat.

Walau demikian, Polda Sulsel belum juga menerima laporan resmi dari pihak pengelola bandara yakni pihak PT Angkasa Pura I (Persero) terhadap sinar laser.

"Kami belum menerima tapi tentunya kami lakukam koordinasi dengan mereka dan kemudian ditindak lanjuti itu," jelas Barung Mangera.

Seperti diberitakan sebelumnya, Kabid Pelayanan dan Pengoperasian Bandara di Otoritas Bandara Hasanuddin Makassar Sulawesi Selatan Agustono mengaku, tak hanya serangan laser yang mempengaruhi keselamatan penerbangan pesawat.

Agustono mengatakan, tinggi bangunan gedung juga berdampak fatal. Jadi sebelum dikeluarkannya Izin Mendirikan Bangunan (IMB), pemerintah sebaiknya mengantongi surat rekomendasi otoritas.

"Penggunaan drone dan layang-layang juga berbahaya. Memang hal-hal yang dianggap sepele juga bisa berdampak fatal," ujarnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini