News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Timah Properti Bangun Kawasan Hunian Familia Urban di Bekasi

Penulis: Eko Sutriyanto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Petugas pemasaran Familia Urban menawarkan kepada calon pembeli di stand PT Timah Karya Persada Properti disela-sela pameran Indonesia Properti Expo di Jakarta Convention Center, Jakarta Pusat, Kamis (16/2/2017). PT Timah Karya Persada Properti, anak usaha PT Timah Tbk, mengembangkan kawasan Familia Urban, seluas 176 ha di Bekasi Timur, yang dijual dengan harga mulai Rp400 jutaan, hunian ini bisa menjadi solusi kebutuhan masyarakat kelas menengah yang mencari hunian yang ramah terhadap tumbuh kembang anak. Tribunnews/Jeprima

TRIBUNNEWS.COM, BEKASI - PT Timah Karya Persada Properti (Timah Properti), saat ini tengah mengembangkan lahan seluas sekitar 176 hektar, untuk kawasan hunian di kawasan Mustikajaya, Kota Bekasi.

Lahan yang berada di daerah Mustikajaya Bekasi Timur ini, akan dibangun menjadi sebuah kawasan hunian yang bernuansa hijau, yaitu Familia Urban. 

Manager Realty Timah Properti, Chrishandono Heswadhi  mengatakan, di kawasan yang akan bernama Familia Urban ini,  nantinya akan dibangun 44.000 unit rumah tapak.

"Proyek pembangunannya akan berlangsung 10-11 tahap dalam jangka waktu penyelesaian proyeknya 20 tahun lagi," katanya, di sela-sela prosesi Tanam 1.000 Pohon Trembesi di lokasi proyek tersebut, Sabtu (29/4/2017).

"Untuk tahap pertama, ada tiga cluster yang akan dibangun, totalnya sebanyak 670 unit," kata Chrishandono.

Dari total lahan 176 hektar itu, 40 persen diantaranya akan menjadi ruang terbuka hijau.

"Untuk pembangunan rumah, sebanyak  70 persen rumah tapak, selebihnya berupa area komersial seperti ruko, pasar tradisional hingga mal.

"Tahap pertama dibangun rumah tapak mulai Mei 2017 dan rencananya akan mulai serah terima November-Desember 2017," katanya.

Per Februari 2017 lalu, kata dia, tercatat sudah ada 60-an konsumen yang transaksi.

"Sampai akhir tahun ini kami targetkan sekitar 300-an unit yang akan terjual, nilainya sekitar Rp200-an miliar," kata Chrishandono.

Manajer Pemasaran Familia Urban, Devi Ardhana menambahkan, pada tahap pertama, tiga cluster itu akan dibangun di Zona Ayodya di lahan seluas sekitar 15 hektar.

"Proyek perumahan ini terletak sekitar 4 kilometer dari Exit Tol Bekasi Timur," katanya.

Ketiga cluster itu adalah Cluster Gayatri untuk rumah tipe 36/72, Cluster Ganesha untuk rumah tipe 40/72 dan 45/90, serta Cluster Dharmawangsa untuk rumah tipe 60/90 (dua lantai), 60/120 (satu lantai) hingga 69/120 (dua lantai).

Menandai kerjasama ini, juga diizin 1000 pohon trembesi ini akan ditanam secara bertahap di kawasan Familia Urban.

Pemilihan jenis pohon trembesi ini didasarkan pada pertimbangan, bahwa pohon ini memiliki kekuatan untuk menyerap air yang cukup tinggi, serta memiliki daun yang cukup lebat, sehingga sangat cocok untuk kegiatan penghijauan.

"Sebagai kawasan tempat untuk keluarga ideal, Familia Urban sangat sesuai dengan konsep hunian sebuah keluarga, terutama yang memiliki anak kecil," katanya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini