Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rina Ayu
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Rencana menjalankan redenominasi atau penyederhanaan nominal rupiah ditanggapi Sri Mulyani Menteri Keuangan Republik Indonesia.
Sri Mulyani yang ditemui di diskusi bersama media di Forum Merdeka Barat 9, Kominfo, Jakarta Pusat, pada Kamis (27/7/2017), mengatakan, rencana kebijakan redenominasi ditunda.
Sindy Dewiana, si Saras 008 Itu Sekarang Berubah, Begini Penampilannya Terkini https://t.co/ZvVKrgc3eP via @tribunnews
— TRIBUNnews.com (@tribunnews) July 27, 2017
"Saya anggap tidak didiskusikan terlebih dahulu, karena ada 14 - 15 rancangan undang - undang yang diprioritaskan, kita tidak diskusikan karena fokus pada APBN Tahun 2018," kata Sri Mulyani.
Ia menyatakan Pemerintah belum berpikiran tentang Rancangan Undang - undang Redenominasi atau penyederhanaan nominal rupiah.
Menurutnya, silahkan saja dijadikan wacana namun tetap belum akan direalisasikan.
Pada berita sebelumnya, Pemerintah akan menjalankan redenomisasi atau penyederhanaan nominal rupiah yang telah direncanakan sejak 2013.