News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Dirlantas Polda Metro: Penerapan Ganjil Genap di Tol Cikampek Masih Wacana

Penulis: Rizal Bomantama
Editor: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pemberlakuan contra flow lalu-lintas kendaraan arah Cikampek hari ini, Minggu (25/6/2017) mulai dari Km 35 s.d Km 41 dan sejak pukul 15.40 WIB, titik Contra Flow yang semula dari Km 35 diperpanjang mulai dari Km 32.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rizal Bomantama

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Halim Pagarra menyatakan rencana penerapan sistem ganjil genap di Jalan Tol Jakarta-Cikampek masih bersifat wacana.

Halim menyatakan pihaknya belum melakukan koordinasi dengan Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) mengenai wacana tersebut.

"Saya belum berkoordinasi dengan BPTJ sehingga belum tahu bagaimana keinginan mereka, sehingga perlu dirapatkan kembali," jelasnya saat ditemui di Mapolda Metro Jaya, Jakarta Pusat, Senin (21/8/2017).

Dia menjelaskan, Dirlantas Polda Metro Jaya perlu mengetahui teknis yang diinginkan BPTJ terkait pemberlakuan ganjil-genap tersebut.

Tujuannya agar nanti bisa diketahui apakah kebijakan itu bisa mengurai kemacetan luar biasa yang biasanya menghantui kawasan tersebut saat waktu berangkat dan pulang kerja.

"Ya kalau teknis kami belum tahu maunya BPTJ seperti apa sehingga perlu dibicarakan kembali. Kami belum tahu apakah efektif kalau tidak, makanya dibicarakan lagi," tukasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini