TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono mengatakan pihaknya telah mengantisipasi dampak dari musim kemarau yang sebabkan beberapa daerah di Indonesia mengalami kekeringan.
Basuki mengatakan pihaknya telah membentuk tim di Direktorat Jenderal kementeriannya guna mengupayakan pencarian sumber air dengan cara mengebor untuk mendapatkan air tanah.
"Saya sudah bikin tim antara Direktorat Jenderal SDA dan Direkorat Jenderal Cipta Karya. Pertama kayak Sukabumi, kita sedang mengebor di sana, pengeboran air tanah," kata Basuki usai bertemu Presiden Joko widodo di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (28/8/2017).
Tidak hanya mencarikan sumber air dengan cara mengebor tanah, Basuki mengungkapkan kementeriannya juga akan menyediakan sejumlah mobil tangki air apabila di lokasi tidak ditemukan sumber air.
"Kalau enggak ada pakai pengeboran, kalau terakhir dengan tangki. Kalau tangki kan sudah siap terus," ucap Basuki.
Selain penyediaan air untuk masyarakat, Basuki mengatakan lahan-lahan pertanian juga akan menjadi perhatian Pemerintah terkair ketersediaan air.
Ia pun mengaku pihaknya telah memiliki peta mengenai titik-titik yang daerah yang kerap terjadi kekeringan.