Laporan Wartawan Tribunnnews.com, Syahrizal Sidik
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gerak nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat pagi ini berbalik menguat.
Melansir Bloomberg, pada Kamis (1/2/2018), mata uang garuda dibuka di level Rp 13.389 per dolar AS setelh kemarin berada di level Rp Rp 13.423 per dolar AS.
Sementara itu menurut kurs Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (JISDOR) Bank Indonesia, hari ini rupiah berada di posisi Rp 13.413 per dolar AS.
Analis Binaartha Sekuritas, Reza Priyambada mengatakan, pergerakan rupiah mampu terapresiasi setelah laju dolar AS mulai berbalik melemah.
Baca: Kementan Siapkan Bibit Tanaman Perkebunan untuk Dikirim ke Kabupaten Asmat
Rupiah kembali menguat setelah adanya pemberitaan industri pengolahan yang mencatatkan nilai ekspor sepanjang Januari-Desember 2017 sebesar 125 miliar dolar AS yang memberikan kontribusi 76 persen dari total nilai ekspor Indonesia yang mencapai 168,73 miliar dolar AS.
Selain itu, sikap investor di pasar valas juga cenderung menahan diri terhadap dolar AS.
Reza menambahkan, pergerakan laju dolar AS yang berbalik melemah seiring adanya aksi lepas kembali dolar AS yang berimbas positif pada berbalik menguatnya rupiah.
"Diperkirakan rupiah akan bergerak pada kisaran support Rp 13.443 dan resisten Rp 13.364 per dolar AS," ujar dia.