Laporan Reporter Kontan, Kiki Safitri
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bank Indonesia (BI) baru saja mengeluarkan relaksasi loan to value (LTV) yang memungkinkan uang muka atau down payment sampai 0% untuk Kredit Pemilikan Rumah (KPR). Hal ini disambut baik oleh Pemprov DKI.
Wakil Gubernur DKI Sandiaga Uno mengatakan, relaksasi yang diberikan BI akan mempermudah masyarakat dalam mendapatkan rumah, karena sejauh ini yang menjadi kesulitan masyarakat adalah mengumpulkan DP untuk KPR.
"Relaksasi itu berarti salah satu yang menjadi kendala setiap masyarakat yang untuk mendapatkan akses perumahan yakni DP-nya bisa teratasi," kata Sandiaga Uno di DPRD Jakarta, Senin (2/7/2018).
Selanjutnya, Sandiaga menjelaskan, ini akan sangat berdampak pada jumlah partisipan program rumah DP 0 rupiah. Hal ini karena sebagian besar proyek rumah yang akan diluncurkan DKI adalah bekerja sama dengan swasta.
Baca: Sri Mulyani Singgung Pancasila dalam Negosiasi Pemerintah dengan Freeport
"Seperti kita sampaikan bahwa 250.000 unit rumah yang kita akan luncurkan lima tahun ke depan untuk terjangkau bagi masyarakat itu sebagian besar adalah dari pihak swasta," ujarnya.
Jadi, dengan adanya relaksasi dari Bank Indonesia, Sandiaga berharap ini menjadi momen pemicu akselerasi daripada ketersediaan rumah dengan harga terjangkau untuk warga DKI.
Selanjutnya, Sandiaga berharap relaksasi dari BI ini dapat dimanfaatkan perbankan untuk berpartisipasi dalam program rumah dengan DP 0 rupiah.