News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Sore Tadi Rupiah Kembali Ditutup Melemah ke Posisi Rp 14.637 per Dolar AS

Penulis: Syahrizal Sidik
Editor: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Petugas menghitung mata uang dolar AS yang ditukar warga di Golden Money Changer, Jalan Ir H Djuanda, Kota Bandung.

Laporan Reporter Tribunnews, Syahrizal Sidik

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA — Pergerakan kurs Rupiah terhadap dolar Amerika Serikat sore ini ditutup melemah ke posisi Rp 14.637 per dolar AS.

Mengacu Bloomberg, pagi tadi, Kamis (23/8/2018) Rupiah dibuka melemah pada posisi Rp 14.620 per dolar AS.

Day range Rupiah hari ini berada di posisi Rp 14.620 hingga Rp 14.638 per dolar AS. Dengan demikian, depresiasi Rupiah sejak awal tahun ini menjadi 7,99 persen.

Sementara, berdasarkan data Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) Bank Indonesia, posisi kurs Rupiah hari ini berada di level Rp 14.620 per dolar AS dari posisi Selasa (21/8/2018) di posisi Rp 14.568 per dolar AS.

Bersamaan dengan melemahnya mata uang garuda, mata uang lain di kawasan Asia juga melemah.

Mata yang rupee India, misalnya melemah 0,37 persen diikuti pelemahan mata uang Yuan China sebesar 0,49 persen. Sedangkan, mata uang peso Filipina menguat 0,03 persen. 

Baca: LRT Jakarta Mulai Diuji Coba Terbatas Hingga 20 September 2018

Analis Senior CSA Research Institue Reza Priyambada menilai, belum adanya sentimen positif terbaru dari dalam negeri turut membuat aju Rupiah melemah. Namun, menurutnya, Rupiah masih berkesempatan untuk kembali menguat.

“Tetap mencermati dan mewaspadai berbagai sentimen yang dapat membuat Rupiah kembali melemah,” tandasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini