News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

PP Urban Tawarkan Apartemen Harga Rusun di Indonesia Property Expo 2018

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Booth PT PP Urban di Indonesia Property Expo (IPEX) 2018 yang digelar di Jakarta Convention Center (JCC) selama 22-30 September 2018.

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT PP Urban semakin mantap dalam mengembangkan bisnis properti. Untuk pertama kalinya, anak usaha PTPP ini akan ikut memeriahkan pemeran properti.

Perusahaan akan menjadi salah saat peserta dalam Indonesia Property Expo (IPEX) 2018 yang digelar di Jakarta Convention Center (JCC) selama 22-30 September 2018.

Dilansir Kontan, selama masa pemeran, PP Urban akan menawarkan dua proyek apartemen dengan harga terjangkau. Keduanya adalah proyek Urban Town Serpong dan Urban Town Karawang.

Urban Town Serpong dikembangkan di lahan seluas 1,1 hektare (ha). Proyek ini terdiri dari tower A dan tower B dengan total kapasitas 1.700 unit.

Saat ini, baru dipasarkan tower A sebanyak 400 unit yang dijual dengan harga Rp 10 juta per meter persegi (m2).

Sementara Urban Town Karawang akan dibangun di lahan seluas 2,8 ha dan ditargetkan akan ada delapan tower hunian vertikal di sana.

Tahap awal, PP Urban mengembangkan satu tower hunian low rise setinggi delapan lantai dengan kapasitas 310 unit.

Nugroho Agung Sanyoto, Direktur Utama PP Urban mengatakan, Urban Town Serpong baru dipasarkan sejak akhir Juli 2018 dan saat ini telah terjual 50% dari total unit yang ditawarkan.

"Proyek ini sangat strategis tetapi kami jual dengan harga murah. Di wilayah Serpong, harga apartemen paling murah sudah Rp 15 jutaan per m2. Sementara kami jual dengan harga Rp 10 juta," kata Nugroho dilansir Kontan.

Meskipun baru dipasarkan, namun pembangunan Urban Tower sudah sampai tahap struktur saat ini dana akan segera memasuki fase tutup atap.

Konsumen apartemen ini tidak perlu lagi menunggu waktu lama untuk bisa segera menempati unit yang mereka punya. Pasalnya, PP Urban menargetkan proses serah terima unit akan dilakukan pada tahun 2020.

Sementara Urban Town Karawang dijual lebih murah lagi yakni Rp 8,4 juta per m2.

Menurut Nugroho, proyek ini dijual lebih murah karena konsepnya adalah low rise sehingga biaya konstruksi lebih murah dibandingkan dengan high rise. Sejak diluncurkan sebulan yang lalu, proyek ini sudah terjual 80 unit.

PP Urban memilih untuk membangun hunian konsep lowrise karena mengikuti situasi pasar yang ada di Karawang.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini