News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Aptrindo Sebut Integrasi Tarif Tol Bisa Tekan Biaya Logistik Pengusaha Truk

Editor: Fajar Anjungroso
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kendaraan melintasi pintu Tol Joglo, Jakarta Barat, Selasa (25/9/2018). Setelah mundur beberapa kali, pemerintah akhirnya memutuskan untuk memulai integrasi Tol Jakarta Outer Ring Road (JORR) pada 29 September mendatang. Penerapan ini didasarkan pada Keputusan Menteri PUPR Nomor 710/KPTS/M/2018 tentang Perubahan atas Keputusan Menteri PUPR No. 382/KPTS/M/2018 tentang Penetapan Golongan Jenis Kendaraan Bermotor, Tarif, dan Sistem Pengumpulan Tol Secara Integrasi pada Jalan Tol Lingkar Luar Jakarta. Warta Kota/Angga Bhagya Nugraha

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Asosiasi Pengusaha Truk Indonesia (Aptrindo) mendukung kebijakan pemerintah mengenai integrasi tol.

Kebijakan tersebut dinilai bisa mengurangi biaya logistik bagi pengusaha truk.

Hal tersebut langsung diungkapkan Direktur Eksekutif Dewan Pengurus Pusat (DPP) Aptrindo, Johannes Samsi Purba pada Forum Merdeka Barat 9, di Jakarta (27/09/2018).

"Pada intinya kami sangat mendukung dan sudah menunggu-nunggu sebetulnya, jadi kami sudah begitu intens berdiskusi," ujar Johannes.

Baca: Seorang Warga Canberra Diserang Kanguru yang Dikira Sudah Mati

Selain itu, keuntungan lain dari integrasi tol ini adalah waktu tempuh yang lebih cepat.

"Waktu tempuh lebih cepat, sebab hanya ada satu gerbang tol, biasanya kan untuk bayar aja harus antri panjang," ungkapnya.

Integrasi tol juga dinilai mengurangi biaya maintenance fasilitas jalan tol.

"Truk kan dianggap kendaraan berat, malah overloading, sehingga menambah biaya maintenance untuk biaya infrastruktur, dengan begini kan kemungkinan biaya maintenance akan menurun untuk gerbang tol," terangnya.

Johannes pun mengatakan, integrasi tol akan membuat kendaraan lebih cepat bergerak, sehingga produktivitas akan lebih meningkat.

Berita ini sudah tayang di gridoto berjudul Asosiasi Pengusaha Truk Dukung Integrasi Tol JORR

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini