News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Wedding Celebration Festival 2018 Targetkan Transaksi Rp 350 Miliar

Penulis: Apfia Tioconny Billy
Editor: Dewi Agustina
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Weddingku dan Dyandra Promosindo kembali menggelar ‘Wedding Celebration Festival’ (WCF) 2018 untuk membantu para pasangan calon pengantin jelang merayakan pernikahan. Pameran tersebut berlangsung mulai 30 November hingga 2 Desember 2018 di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta Selatan. TRIBUNNEWS.COM/APFIA TIOCONNY BILLY

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Apfia Tioconny Billy

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Weddingku dan Dyandra Promosindo kembali menggelar ‘Wedding Celebration Festival’ (WCF) 2018 untuk membantu para pasangan calon pengantin jelang merayakan pernikahan.

Pameran tersebut berlangsung mulai 30 November hingga 2 Desember 2018 di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta Selatan.

Mengangkat tema ‘Celebration’, tahun ini ada lebih dari 30 pilihan hotel untuk tempat pernikahan, 50 catering vendor dan venue, 300 gaun pengantin, dan ada juga yang baru yakni 25 wedding destination di Bali.

Manager Operational Dyandra Promosindo, Marga Anggrianto menyebutkan wedding destination ini juga turut dipamerkan di WCF 2018 karena semakin banyaknya orang-orang yang merayakan pernikahan di luar kota, dan Bali menjadi salah satu pilihan terbanyak.

"25 vendor di Bali yang kami bawa kesini ada makeup, venue, gak hanya di Jabodetabek saja yang ada di sini buat calon pengantin yang belum punya rekanan jika mengadakan di luar kota," kata Marga di JCC, Jakarta Selatan, Jumat (30/11/2018).

Konferensi pers Wedding Celebration Festival di JCC, Jakarta Selatan, Jumat (30/11/2018). TRIBUNNEWS.COM/APFIA TIOCONNY BILLY

Chief Operating Officer (COO) Weddingku, Reza Paramita menyebutkan untuk tahun ini target pengunjung akan mencapai 50 ribu orang dengan nilai transaksi Rp 350 miliar.

Target tersebut mengalami kenaikan 7 persen dari realisasi tahun 2017 lalu dan kebanyakan transaksi dilakukan pada hari kedua atau hari ketiga.

"Selama tiga hari Rp 350 miliar tahun kemarin bandingkan sebelumnya ada 7 persen dan kita sudah selenggarakan ini selama 14 tahun," papar Reza.

Suasana pernikahan pun sangat terasa saat memasuki arena pameran.

Bahkan pada bagian vendor cathering calon pengantin bisa langsung mencicipi makanannya atau food tasting.

Pameran yang berlangsung di JCC itu dibuka mulai pukul 11.00 hingga pukul 23.00 WIB.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini