Pinjaman dana tunai tanpa jaminan memang bisa dijadikan solusi ketika modal usaha masih kurang. Tapi dengan adanya utang tersebut, artinya ada kewajiban finansial yang harus ditunaikan. Sembari bisnis berjalan, kamu juga harus bisa mengelola arus keuangan usaha untuk membayar kembali pinjaman tersebut.
Modal adalah hal yang krusial dalam sebuah bisnis. Sebelum memulai usaha, para pebisnis wajib untuk melakukan perhitungan dengan matang. Untuk apa saja modal tersebut digunakan? Apakah jumlahnya sudah sesuai dengan rencana keuangan? Semua harus terencana, supaya bisnis yang dijalankan bisa segera meraup keuntungan.
Apalagi jika modal tersebut berasal dari utang, baik itu pinjaman dana tunai tanpa jaminan, pinjaman dengan jaminan, maupun jenis utang lainnya. Dengan adanya utang, pebisnis harus pintar-pintar mengelola arus kas, karena ada angsuran yang harus dibayarkan setiap bulannya. Terlebih ketika menjalankan bisnis, ada saja kalanya pemasukan mengalami penurunan.
Untuk itu, bagaimana mengelola modal pinjaman usaha secara efektif? Simak baik-baik trik-nya berikut ini!
Pilih penyedia pinjaman yang tepat
Hal pertama yang harus dilakukan adalah memilih penyedia pinjaman yang tepat. Seperti yang disebutkan di atas, jenis pinjaman usaha ada berbagai macam, mulai dari pinjaman dana tunai tanpa jaminan atau dengan jaminan. Apa yang membedakan keduanya?
Pinjaman tanpa jaminan, tidak mengharuskan peminjam mengagunkan aset. Sedangkan pada pinjaman dengan jaminan, ada aset seperti sertifikat hak milik, BPKB yang harus dijaminkan. Ketika kredit bermasalah, bank bisa menyita jaminan tersebut sebagai ganti pelunasan utang.
Apabila kamu tidak mau menjaminkan aset, maka pinjaman dana tunai tanpa jaminan bisa jadi pilihan. Pilih penyedia pinjaman yang memberikan bunga ringan, dan terjamin aman. Seperti Kredivo, yang memberikan limit kredit mencapai Rp 30 juta, dengan tenor 30 hari, 3 bulan, hingga 6 bulan, dan bunga paling rendah di pasaran, 2,95% per bulan. Pencairan dananya pun hanya memakan waktu 5 menit. Untuk memulai sebuah usaha, pinjaman dana tunai tanpa jaminan dari Kredivo adalah pilihan yang tepat.
Sesuaikan tenor pinjaman dengan kemampuan
Selanjutnya, pilih tenor atau jangka waktu utang sesuai dengan kemampuanmu. Semakin panjang tenor pinjaman, maka semakin kecil nilai angsuran yang harus dibayarkan tiap bulannya. Namun kekurangannya, periode membayar bunga pun otomatis menjadi lebih panjang, sehingga utang yang harus dibayarkan secara keseluruhan otomatis lebih besar.
Sedangkan untuk tenor pendek, jumlah angsuran per bulannya menjadi lebih besar. Namun jika dibandingkan, tenor yang lebih pendek otomatis membuat total pinjaman menjadi lebih kecil. Lalu, mana yang paling menguntungkan? Semua tergantung pada kemampuan finansialmu. Tenor panjang cocok untukmu yang memiliki penghasilan rendah, dan tenor pendek bisa dipilih jika penghasilanmu tinggi. Pikirkan faktor tenor dengan matang supaya kamu terhindar dari masalah gagal bayar.
Perhatikan rasio keuangan
Rasio keuangan juga tak boleh luput dari perhatian. Idealnya, rasio utang seseorang sejumlah 30% dari total penghasilan. Lebih dari itu, bisa mengganggu arus keuangan. Utang yang dimaksud di sini bukan hanya bersumber dari modal usaha, tapi juga termasuk cicilan rumah, kendaraan, hingga kartu kredit. Untuk itu, tahan hasrat untuk menambah utang lagi, sekalipun nominalnya kecil atau bersifat pribadi.
Disiplin dalam membayar cicilan per bulan
Setelah mendapatkan pinjaman, bukan berarti kamu bisa terlena. Tagihan akan terus menghampiri setiap bulannya. Pastikan untuk selalu disiplin dalam membayar cicilan tepat waktu. Supaya lebih mudah, buat jadwal pembayaran utang, sehingga kamu bisa mempersiapkannya lebih awal. Jangan sampai kamu telat atau menunggak, karena akan ada bunga tambahan yang harus dibayar di bulan selanjutnya.
Pinjaman modal usaha memang terlihat seperti angin segar. Meski begitu, utang tetaplah kewajiban yang harus dibayarkan, sehingga kamu harus bijaksana dalam mengelolanya. Tak perlu khawatir, dengan melakukan pengelolaan lewat cara di atas, maka kondisi keuanganmu bisa dijamin aman! (*)