News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Mudik Lebaran 2019

H-3 Lebaran, Menhub Budi Karya Akan Tinjau Pelayanan Bus, KA dan Pesawat

Penulis: Ria anatasia
Editor: Hasanudin Aco
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dan Menkes Nila Moeloek saat ramp check Angkutan Lebaran 2019 di Terminal Kampung Rambutan, Jakarta Timur, Minggu (26/5/2019).

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi akan meninjau langsung pelayanan angkutan lebaran 2019 di tiga titik pada Minggu (2/6/2019).

Hal ini guna memastikan keselamatan, kenyamanan dan keamanan penumpang selama periode mudik lebaran.

Berdasarkan informasi dari Kementerian Perhubungan, Budi dijadwalkan meninjau pelayanan angkutan bus di Terminal Pulogebang, Jakarta Timur pada pukul 13.00 WIB.

Setelah itu, dia akan melanjutkan peninjauan pelayanan angkuta kereta api di Stasiun Pasar Senen, Jakarta Pusat pada pukul 16.30 WIB.

Baca: Proses Pemeriksaan Kesehatan Para Sopir Bus hingga Dinyatakan Layak Angkut Pemudik

Mantan Direktur Utama AP II itu juga dijadwalkan melepas keberangkatan mudik kaum disabilitas di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang pada pukul 20.00 WIB.

Sebelumnya, Budi Karya memperkirakan masa libur sebelum Lebaran jatuh pada 30 Mei sampai 4 Juni 2019.

Dengan demikian, terdapat waktu enam hari untuk mudik, khususnya yang menggunakan jalur darat.

Adapun arus puncak mudik lebaran diprediksi terjadi pada 31 Mei lalu.

Masyarakat diimbau untuk mudik sebelum dan sesudah tanggal tersebut guna mengurangi kepadatan lalu lintas.

""Kalau mereka tidak menumpuk dalam satu hari, praktis kemacetan tidak terjadi. Makanya kita mengimbau, mulailah tanggal 30 (Mei) pulang, karena 30 (Mei) libur kan, bahkan 29 (Mei) malam sudah mulai pulang. Itu sepi," kata Budi di Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat (31/5/2019).  

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini