Bunga deposito perbankan beranjak turun usai Bank Indonesia (BI) memangkas suku bunga acuan 25 basis poin menjadi 5,5% di bulan lalu.
Bunga deposito di bank-bank besar seperti di Bank BCA, Bank Mandiri, Bank BNI dan Bank BRI pun sudah mulai menyesuaikan.
Dari data Pusat Informasi Pasar Uang (PIPU) per 11 September 2019, diantara empat bank besar tersebut, Bank BRI masih menawarkan bunga paling tinggi pada deposito tenor 1 bulan, 6 bulan dan 12 bulan.
Pada deposito tenor 1 bulan, BRI memasang bunga 5,88%. Diikuti BNI dengan bunga 5,5%. Sedangkan paling rendah Bank Mandiri dengan bunga 4,26%.
Sementara deposito tenor 3 bulan, Bank Mandiri memberi penawaran bunga paling tinggi yakni 6,51%. Paling rendah buga deposito Bank BCA sebesar 5%.
Kemudian deposito tenor 6 bulan, paling tinggi bunganya Bank BRI dengan bunga 6,13% turun dan terendah Bank BCA sebesar 5,13%.
Halaman selanjutnya, tabel lengkap bunga deposito BCA, Bank Mandiri, BRI dan BNI