TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA — Event sneaker terbesar di Asia Tenggara, Urban Sneaker Society (USS) 2019 yang berisi 150 sneaker dan streeatwear brand asal Indonesia dan mancanegara resmi dibuka mulai hari ini hingga 10 November 2019 mendatang.
Pameran sepatu tersebut di gelar di District 8, SCBD, Jakarta Selatan yang mulai dari pintu masuknya saja para pecinta sneakers langsung diperlihatkan koleksi-koleksi eksklusif dari brand-brand yang mejeng di USS 2019.
Namun ada satu booth yang paling diserbu pengunjung dengan antrian pembeli sepatu yang diperkirakan mencapai 10 meter lebih hingga diberikan pembatas khusus oleh penyelenggara.
Booth tersebut milik brand Compass, brand sepatu lokal yang produknya sedang digandrungin banget sama anak-anak muda.
Baca: Urban Sneaker Society 2019, Untung-untungan Cari Sepatu Eksklusif
Pengunjung tidak bisa asal masuk ke antrean, karena harus memiliki nomor antrean yang bisa didapatkan mulai pukul 07.00 pagi.
Seperti Muhammad Gufron, untuk mendapatkan sepatu incarannya itu ia bahkan rela menginap sejak kemarin malam (7/11/2019) di basement lokasi acara.
Berbuah manis, cowok asal Bekasi ini berhasil mendapatkan nomor antrean ke-121 dari 400 nomor antrean yang disediakan dan berhasil membeli compass vintage warna maroon yang telah didambanya setelah hampir enam jam mengantre.
“Pas tahu dari instagram ada compas disini ya udah nginep aja biar dapet, nginep di basement dari semalem akhirnya dapet nih compass yang vintage warna maroon Rp 378.000,” ucap Ghufron di USS 2019, di Jakarta Selatan, Jumat (8/11/2019).
Gufron rela antre demi sepatu Compass karena ia senang saat menggunakannya ia merasa ekslusf dan mendapatkan perhatian orang banyak karena belum banyak yang menggunakannya.
Baca: Urban Sneaker Society Kembali, Ada Banyak Rilisan Eksklusif!
“Gak hanya enak saja cuman kan jarang yang pakai jadi dewa aja kalau pas pakai ke kampus,” ucap Ghufron sambil menyeka keringat di dahinya.
Kemudian ada lagi Kiel dia memang tidak selama Ghufron soal antran karena ia datang sekitar pukul 11 ke USS dan beruntungnya masih mendapatkan nomor antrean.
Kiel pun mengantre sekitar lima jam untuk mendapatkan Compass Gazelle Hi Vintage warna biru muda yang sudah tidak sabar dipakainya.
“Ini kan baru rilis jadi gakpapa empat jam ngantra, capek tapi seneng ini mau dipakai sendiri. Gue beli Rp 418.000,” kata Ghufron.
Seperti diungkapkan petugas penjaga antrean di hari pertama USS 2019, Compass menyedikan 400 nomor antrean dan bertambah terus setiap harinya.
“Besok bisa 600, pokoknya yang punya punya nokor antran pasti bisa dapet sepatunya,” kata petugas yang pakai baju kuning itu.