TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pengembang Adhi Commuter Properti (ACP) saat ini memasarkan ratusan unit apartemen pada dua tower dari enam tower yang dibangun di Apartemen LRT City Jatibening Baru - Gateway Park.
Unit apartemen yang sedang dipasarkan berada di Tower Accordeon dan Tower Bandoneon. Masing-masing tower apartemen dibangun setinggi 16 lantai dan kini sudah mencapai tahap penyelesaian akhir.
Direktur Pemasaran dan Pengelolaan Properti PT Adhi Commuter Properti, Hanif Setyo Nugroho dalam keterangan pers tertulisnya kepada Tribunnews, Selasa (24/12/2019) mengatakan, Tower Accordeon yang sudah terjual habis sebayak 529 unit.
Sedangkan tower Bandoneon yang terdiri dari 362 unit apartemen, banyak diminati konsumen, yang terlihat sejak awal launching. "Kita akan bangun kembali tower ketiga di tahun 2020," ungkap Hanif.
Gateway Park merupakan proyek properti PT Adhi Commuter Properti yang menempati lokasi strategis di perbatasan Bekasi dan Jakarta dengan didukung sarana transportasi massal dan fasilitas hiburan dengan konsep Transit Oriented Development (TOD).
Baca: BPTJ Genjot Pengembangan Hunian TOD di Wilayah Penyangga untuk Atasi Macet di Jakarta
Proyek ini dikembangkan dengan skema kerjasama operasi (KSO) antara PT Adhi Commuter Properti (ACP) dengan PT Urban Jakarta Propertindo di atas lahan seluas 5,2 ha dengan konsep pengembangan yang kompak dan mengadaptasi tata ruang campuran (mixed-use).
Hanif menjelaskan, penghuni Gateway Park hanya perlu 3 menit menuju pusat perbelanjaan dan hanya 3 menit pula untuk menuju kampus perguruan tinggi dan sekolah dan 5 menit perjalanan menuju rumah sakit.
Jika ingin bepergian ke luar kota dengan pesawat terbang, jarak ke Bandara Halim Perdana Kusuma, hanya 10 menit dari apartemen.
Baca: Berhitung Penghematan Tinggal di Kawasan TOD
Hanif memaparkan, Gateway Park mengusung konsep Urban Resort yang memungkinkan para penghuninya menikmati suasana hijau yang nyaman di tengah kawasan hunian modern yang praktis.
Kompleks apartemen ini dilengkapi pedestrian, ruang terbuka hijau, trek bersepeda, private garden, dan area komersial untuk kebutuhan meeting point dan co-working space untuk penghuni.
Customer gathering
Untuk memberikan apresiasi kepada konsumen dan lebih memperkenalkan Gateway Park ke publik, ACP Sabtu (14/12/2019) lalu menggelar acara customer gathering.
Kegiatan ini mengangkat konsep 'Where Culture Meets Future' dan mengundi sejumlah grand prize seperti Honda Jazz, Yamaha Nmax, dan paket umrah.
"Undian grand prize ini untuk konsumen yang sudah membayar DP 20 persen sampai akhir November 2019," Windianto. Project Director proyek Gateway Park.