News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Maskapai Dilarang Terbang ke Wuhan, Bagaimana Sikap Traveloka?

Penulis: Reynas Abdila
Editor: Fajar Anjungroso
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Komisi Kesehatan China telah mengungkapkan rincian korban persebaran coronavirus, Kamis (23/01/2020) pagi.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Reynas Abdila

TRIBUNNEWS.COM - Traveloka, perusahaan perjalanan berbasis aplikasi mendukung seluruh langkah pemerintah Indonesia untuk mengantisipasi penyebaran wabah virus Corona.

Pemerintah dalam hal ini Kementerian Perhubungan untuk sementara melarang maskapai Indonesia terbang ke Wuhan Tiongkok sebagai pusat wabah.

Penutupan sementara rute Wuhan juga menindaklanjuti NOTAM G0108/20 yang diterbitkan oleh International Notam Office Beijing.

Baca: Pasien Suspect Virus Corona di RSPI Dikatakan Dirawat di Mawar I Ruang Isolasi

“Kami sangat prihatin atas situasi yang terjadi dan kami mendukung penuh himbauan dan rekomendasi yang disampaikan oleh pemerintah yang tentunya telah melalui proses pengkajian mendalam oleh berbagai pihak terkait yang ahli dibidangnya,” kata CEO Transport Traveloka, Caesar Indra, Sabtu (25/1/2020).

Caesar mengatakan sejalan dengan komitmen perusahaan, Traveloka menjamin keamanan dan kenyamanan pengguna selama berpergian.

Perlindungan menyeluruh bagi pengguna merupakan prioritas utama Traveloka melalui produk asuransi yang saat ini tersedia Traveloka Protect.

”Pengguna dapat memiliki asuransi perjalanan hingga asuransi jiwa melalui Traveloka Protect,” tambahnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini