TRIBUNNEWS.COM - Cara dapat listrik gratis 6 bulan dari Perusahaan Listrik Negara (PLN) bagi pelanggan Bisnis skala kecil (B1) dan Industri skala Kecil 1.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) memutuskan untuk memberikan listrik gratis bagi pelanggan PLN bisnis skala kecil dan industri kecil dengan daya 450 VA.
Listrik gratis ini diberikan mulai bulan Mei hingga Oktober 2020.
Kebijakan listrik gratis ini merupakan kelanjutan dari program gratis dan diskon 50 persen bagi pelanggan rumah tangga 450 VA dan 900 VA bersubsidi yang telah disalurkan mulai April lalu.
“Mekanisme penggratisan listrik untuk pelanggan golongan bisnis kecil B1/450 VA dan industri kecil I1/450 VA akan menggunakan cara yang sama dengan pendistribusian pembebasan listrik untuk golongan rumah tangga."
Baca: Cara Dapat Token Listrik Gratis PLN Mei 2020, Login www.pln.co.id atau WA 08122123123
"Tahap pertama untuk golongan rumah tangga, sudah terdistribusikan seluruhnya kepada pelanggan yang berhak menerima,” kata Executive Vice President Communication & CSR PLN Made Suprateka dalam siaran pers yang diterima Tribunnews.com, Sabtu (2/5/2020).
Lantas bagaimana cara mendapatkan listrik gratis PLN selama 6 bulan ini?
Dikutip dari instagram resmi PLN, berikut cara mendapatkan listrik gratis 6 bulan bagi bisnis kecil dan industri kecil:
1. Pelanggan Pascabayar
Bagi pelanggan pascabayar, listrik gratis ini akan diberikan langsung dalam tagihan listrik pada rekening bulan Mei sampai dengan Oktober 2020.
2. Pelanggan Prabayar
Bagi pelanggan Prabayar, listrik gratis ini diberikan dalam bentuk token listrik.
Cara mendapatkan listrik gratis melalui login www.pln.co.id atau melalui WhatsApp 08122123123
Secara lebih detail, berikut langkah-langkahnya:
Melalui WhatsApp:
1. Kirim pesan melalui WhatsApp dengan nomor 08122123123
2. Pelanggan dapat memulai perbincangan dengan mengetik keyword "Listrik Gratis"
3. Masukkan ID Pelanggan/Nomor Meter, sesuai dengan petunjuk yang muncul pada layar
4. Token listrik gratis akan tampil di layar
5. Token listrik Gratis berhasil didapatkan, pelanggan dapat memasukkan angka tersebut ke kWH meter.
Melalui website PLN:
1. Pelanggan mengakses website PLN, www.pln.co.id, lalu pilih kanal Stimulus Covid-19
2. Masukkan ID pelanggan/nomor meter pada kolom 'Pencarian & Identitas' yang tampil pada layar
3. Token listrik gratis akan tampil pada Kolom Keterangan
4. Token listrik gratis berhasil didapatkan, pelanggan dapat memasukkan angka tersebut ke kWH meter.
Proses klaim listrik gratis dan diskon tersebut tidak ditarik biaya.
PLN meminta pelanggan mewaspadai oknum yang melakukan penipuan.
(Tribunnews.com/Daryono)