TRIBUNNEWS.COM - Simak nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) hari ini, Senin (18/1/2021).
Dalam artikel ini juga dilengkapi kurs terbaru di Bank BCA, Mandiri, BNI, BRI, dan CIMB Niaga.
Berdasarkan Kurs Referensi Jakarta Interbank Spot dolar Rate (JISDOR) USD-IDR, rupiah hari ini melemah ke Rp 14.080,00 per dolar AS.
Hal ini menandakan mata uang garuda mengalami pelemahan tipis 12 poin atau 0,08 persen dibanding hari sebelumnya, Jumat (15/1/2020), yang berada di level Rp 14.068,00 per dolar AS.
Baca juga: Emirates Hentikan Sementara Penerbangan ke Sejumlah Kota di Australia
Baca juga: Hadirnya Vaksin Covid-19 Diperkirakan Belum Manjur Angkat IHSG Lebih Tinggi
Pergerakan rupiah Jisdor ini sejalan dengan rupiah di pasar spot.
Dikutip dari Kontan.co.id, per pukul 10.00 WIB, rupiah spot masih bertengger di Rp 14.065,00 per dolar AS.
Rupiah spot melemah 0,32 persen dibanding penutupan akhir pekan lalu di Rp 14.020,00 per dolar AS.
Pergerakan rupiah juga searah dengan mayoritas mata uang di kawasan.
Won Korea Selatan masih menjadi mata uang dengan pelemahan terdalam di Asia setelah melemah 0,45 persen terhadap the greenback.
Selanjutnya, ada ringgit Malaysia yang terkoreksi 0,22 persen dan baht Thailand yang turun 0,13 persen.
Disusul, yuan China dan dolar Singapura yang sama-sama terdepresiasi 0,10 persen.
Berikutnya, ada peso Filipina yang turun tipis 0,01 persen pada perdagangan jelang siang ini.
Sementara itu, yen Jepang masih menjadi mata uang dengan penguatan terbesar di kawasan setelah naik 0,10 persen.
Diikuti, dolar Taiwan dan dolar Hong Kong yang masing-masing menguat 0,06 persen dan 0,009 persen.