News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pemerintah Siapkan Insentif untuk Sektor Hotel dan Restoran

Penulis: Yanuar R Yovanda
Editor: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Wisatawan naik bus Bandros (Bandung Tour On Bus) di Halte Alun-alun Bandung, Jalan Dalem Kaum, Kota Bandung, Jawa Barat, Minggu (14/2/2021). (TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN)

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Yanuar Riezqi Yovanda 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menko Perekonomian Airlangga Harrtarto menyatakan, pemerintah sedang menyiapkan insentif untuk menggenjot sektor hotel, restoran, dan cafe (horeca). 

Kebijakan tersebut nantinya akan mempermudah operasional sektor horeca.

"Horeca kita segera (menyiapkan insentif) untuk ini. Solusi sederhana, operasional tidak rumit sedang disiapkan, single bullet formula dari pemerintah, sedang review sekarang," ujarnya saat webinar, Selasa (2/3/2021).

Baca juga: Indef: Insentif PPN Perumahan Dorong Konsumsi Masyarakat

Airlangga menjelaskan, pemerintah memberikan insentif terhadap sektor otomotif lebih dulu melalui PPnBm dan uang muka nol persen karena beberapa faktor. 

Baca juga: Menteri PUPR Target 30 Ribu Unit Rumah Non Subsidi Dapat Insentif Diskon Pajak

"Multiplier effect-nya tinggi, jumlah pekerja banyak. Pemerintah beri fasilitas ke konsumen agar kapasitas (produksi) naik jadi 1 juta unit agar ekspor Indonesia jadi kompetitif," katanya. 

Menurut dia, jika volume produksi otomotif lebih banyak maka biaya industri juga lebih rendah, sehingga bisa kompetisi dengan negara tetangga yakni Thailand. 

Sektor properti juga dapat insentif sama karena dampaknya luas terhadap sektor industri lain akibat dampak pandemi. 

"Properti kena hantaman pandemi, tidak hanya real estate, tapi juga kontruksi. Ada 174 industri terkait dengan ini, kami beri insentif ke properti," kata dia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini