News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kunker Komisi VI DPR, Erma Siap Dampingi Petani Brown Sugar Lampung

Penulis: Hasanudin Aco
Editor: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Anggota Komisi VI DPR Siti Mukaromah

Laporan Wartawan Tribunnews, Hasanudin Aco

TRIBUNNEWS.COM, LAMPUNG - Komisi VI DPR RI melakukan kunjungan kerja (kunker) ke PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) II Cabang Panjang, Lampung, Kamis (10/6/2021).

Dalam kunjungan tersebut, DPR melihat sejauh mana PT Pelindo II Cabang Panjang beroperasi dalam memperlancar distribusi hasil pertanian maupun perkebunan ditengah situasi Pandemi Covid-19.

Dalam kunjungan tersebut, anggota Komisi VI DPR RI, Siti Mukaromah menyampaikan urgensinya pelabuhan dalam mempermudah distribusi produk lokal, khususnya pertanian dan perkebunan ke berbagai pasar di kawasan lainnya.

“Lahan di Lampung termasuk subur untuk pertanian. Sehingga dengan adanya pelabuhan ini bisa memberikan kemudahan bagi distribusi produk lokal ke berbagai pasar kawasan lain,” ujar Erma.

Menurut Erma, Indonesia merupakan produsen kelapa tertinggi dunia yaitu sekitar 18,3 juta ton kelapa setiap tahunnya.

Baca juga: Tangki di Kilang Cilacap Terbakar, Anggota Komisi VII: Pertamina Tak Belajar dari Kasus Balongan

Dirinya menyebutkan Data BPS, pada triwulan ke-2 tahun 2020, bahwa ekspor kelapa Indonesia sebesar 988,3 ribu ton atau senilai US$ 519,2 juta. Dan Lampung menduduki posisi 10 besar penghasil kelapa di Indonesia.

Baca juga: Harga Emas Antam Sabtu, 12 Juni 2021: Turun Rp 9.000, Jadi Rp 948.000 per Gram

“Kami berharap bahwa potensi ini bisa diarahkan juga ke produksi organic brown sugar. Karena minat dunia terhadap produk organic semakin besar saat ini dan tidak semua negara mampu memenuhi maka ini bisa dilihat sebagai peluang yang positif dimasa yang akan datang. Ini saya siap dampingi seperti di Banyumas dan Cilacap,” tambahnya.

Direktur Teknik PT Pelindo II Cabang Panjang, Zuhri Iryansyah menjelaskan berbagai komoditi yang didistribusikan melalui Pelabuhan Panjang yang berasal dari berbagai daerah di Lampung, yakni kopi, ubi kayu, tebu, CPO, karet ,pisang, nanas, dan udang.

Selain Siti Mukaromah, turut serta dalam rombongan Komisi VI DPR RI Mohamad Hekal (Wakil Ketua), dan para Anggota Komisi VI lainnya yakni Nyoman Parta, Lamhot Sinaga, H. Singgih Januratmoko, H. Subardi, dan Muhammad Dhevy Vijak. 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini