News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Perbankan Syariah Perlu Kembangkan Teknologi Big Data dan AI

Penulis: Bambang Ismoyo
Editor: Hendra Gunawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Wakil Direktur 2 Bank Syariah Indonesia Abdullah Firman Wibowo

Laporan Wartawan Tribunnews, Ismoyo

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pemanfaatan teknologi dalam sistem keuangan syariah menjadi syarat mutlak untuk menjangkau dan memudahkan kaum milenial.

Dimana saat ini populasi Indonesia mayoritas adalah kaum milenial yang dekat dengan digital.

Hal tersebut dikatakan Wakil Direktur Utama Bank Syariah Indonesia (BSI), Abdullah Firman Wibowo dalam literasi keuangan syariah bersama Universitas Gadjah Mada, Minggu (20/6/2021).

"Kami optimis, segala tantangan yang dihadapi perbankan syariah di Indonesia, dapat diatasi melalui kolaborasi dengan para pakar, memanfaatkan teknologi dan berbagai langkah yang terarah," ujar Firman.

Baca juga: Dirut BSI Sebut Prospek Perbankan Syariah Tumbuh Double Digit di 2021

"Sehingga kedepan, perbankan syariah mampu menempati papan atas di percaturan perbankan di Indonesia," sambungnya.

Melalui langkah itu, lanjut Firman, Indonesia juga diharapkan dapat menjadi rujukan perbankan syariah di dunia dengan keunggulan jumlah penduduk muslim terbesar.

Baca juga: Asisten Staf Khusus Wapres Dorong Pendirian Bank Wakaf Mikro Pertama di Bengkulu

Selain itu, dalam menjalankan perbankan sayariah saat ini perlu mengembangkan teknologi yang berhubungan dengan big data, algoritma dan artificial intelegence (AI) dalam menjadi bank syariah yang mampu memberikan layanan yang terbaik.

Maka dari itu, penyatuan atau merger tiga bank syariah diharapkan mampu menggabungkan potensi terbaik masing-masing bank syariah sehingga menjadi kekuatan yang luar biasa.

Merger bank syariah ini juga merupakan sebuah langkah untuk menjadikan bank syariah yang efisiensi berdaya saing dan sustainable.

Baca juga: Arsjad Rasjid: Terus Dorong Agar Penetrasi Industri Jasa Keuangan Syariah Terus Meningkat

"Harapannya BSI dapat menjadi role model kemudian bisa memberikan pengayoman kepada bank-bank kecil terutama di daerah seperti BPD Syariah, BPRS," jelas Firman.

"Literasi keuangan syariah diharapkan dapat terus meningkat sehingga berdampak pada transaksi keuangan syariah yang lebih masif," pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini