Laporan Wartawan Tribunnews.com, Reynas Abdila
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Emiten telekomunikasi PT XL Axiata Tbk. (EXCL) menggandeng agensi internasional M&C Saatchi.
Chief Marketing Officer (CMO) XL Axiata, Alfons Eric Bosch Sansa menuturkan penunjukkan agensi ini untuk membangun brand.
"Merek atau brand XL sedang berada di puncak transformasi besar, di mana customer experience akan mendorong brand experience bagi pengguna kami yang sudah ada, serta menjadi landasan untuk menarik pengguna baru," ucap Alfons dalam keterangannya dikutip, Kamis (26/8/2021).
Ia menjelaskan XL Axiata membutuhkan mitra yang kuat untuk membantu menceritakan kisah perusahaan kepada dunia.
Baca juga: Kembangkan IoT di Jaringan 5G, XL Axiata Gandeng IPB dan Polman Astra
"Kami melihat itu di M&C Saatchi Indonesia. Kami menemukan kemitraan yang bermanfaat," tuturnya.
Founder dan President Director M&C Saatchi Indonesia Anish Daryani mengatakan kerjasama dengan grup Axiata selama beberapa waktu bentuk kepercayaan.
Di bidang telekomunikasi, pihaknya sudah pernah bekerja untuk AXIS dan XL Home sebelumnya.
Baca juga: XL Axiata Gelar Jaringan Fiber Optik dan Solusi Bisnis di Kawasan Industri Karawang
"Kinerja kami yang telah terbukti merupakan alasan tambahan untuk mendapatkan kepercayaan mereka dalam mendorong merek XL Axiata ke depan. Perjalanan transformatif XL akan menghasilkan banyak pengalaman brand yang luar biasa. Ini akan menjadi saat-saat yang menyenangkan," terang Anish.
M&C Saatchi akan menangani ATL (Above the Line) dan BTL (Below the Line) untuk XL Prabayar, XL Satu, produk konvergensi baru yang menggabungkan internet rumahan dan prabayar seluler; dan XL Prioritas, layanan pascabayar premium XL.