Menurutnya, perlu adanya standardisasi di berbagai sisi untuk mencapai target peningkatan dan kualitas produksi udang nasional. Mulai dari standardisasi farming dan balai, standardisasi SDM, standardisasi induk, benih, dan pakan.
Sebelumnya Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono menjelaskan peningkatan ekspor udang nasional merupakan salah satu pendorong yang akan menjadikan sektor kelautan dan perikanan sebagai tulang punggung pertumbuhan ekonomi nasional. Untuk itu, Menteri Trenggono memasukkan peningkatan produksi udang sebagai salah satu dalam tiga program terobosan KKP periode 2021-2024.