Laporan Wartawan Tribunnews.com, Aisyah Nursyamsi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- Mendekati penghujung tahun, PT Johnson & Johnson Indonesia kembali menggelar acara tahunan media gathering sebagai bentuk apresiasi perusahaan atas dukungan media di sepanjang tahun 2021.
Media gathering virtual yang mengusung tema 'Celebrate the Ending and the New Beginning' bertujuan untuk memperkuat hubungan perusahaan dengan mitra media.
Serta menyambut tahun baru dengan harapan dan optimisme.
Presiden Direktur PT Johnson & Johnson Indonesia, Sawan Malik pun turut mengungkapkan rasa terima kasihnya.
“Terima kasih atas dukungan Anda yang tanpa henti di tahun ini. Terutama selama pandemi ini. Dan juga terima kasih atas dukungan Anda di tahun sebelumnya," ungkapnya pada acara Media gathering virtual, Jumat (17/12/2021).
Baca juga: Kompas Gramedia Peduli Anak-anak dan Pelajar Terdampak Erupsi Gunung Semeru
Di sisi lain Johnson & Johnson terus berkomitmen untuk mendukung perempuan agar berhasil di tempat kerja.
Pada tahun 2021 PT Johnson & Johnson Indonesia bekerja sama dengan Prestasi Junior Indonesia (PJI).
Mengadakan program pendidikan virtual bertajuk “Women Career Class: Fresh Graduates Starter Pack to Enter the World of Work”.
Kegiatan ini adalah upaya untuk menginspirasi siswa perempuan di tingkat akhir SMK.
Agar mengejar pendidikan tinggi dan karir di bidang STEM2D (sains, teknologi, teknik, matematika, manufaktur, dan desain).
Termasuk membekali mereka dengan soft skill dan keterampilan dasar untuk memasuki pasar kerja.
Selanjutnya, memahami dampak pandemi terhadap kesejahteraan karyawannya, PT Johnson & Johnson telah mengambil langkah-langkah.
Memastikan adopsi dan perbaikan lingkungan kerja yang cepat, baik secara fisik maupun mental.
Serta mendorong mereka untuk beradaptasi dan mengadopsi situasi normal baru.
Baca juga: Korsleting Listrik Diduga Jadi Penyebab Kebakaran di Kawasan Padat Penduduk Cikini Jakarta Pusat
Sebagai aksi iklim untuk mengurangi jejak karbon, pada tahun 2021 PT Johnson & Johnson Indonesia resmi menerima Renewable Energy Certificate (REC) yang diterbitkan oleh Star Energy Geothermal pada awal Oktober 2021 lalu.
“Melalui misi dan tujuan bersama, karyawan kami di seluruh dunia termasuk di Indonesia mendorong kami maju atas nama pasien, pelanggan, dan konsumen yang bergantung pada kami,” tutupnya.(*)