News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kinerja Positif, Emiten Supermarket Bangunan Ini Bagikan Dividen Rp 35 Miliar ke Pemegang Saham

Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Muhammad Zulfikar
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kinerja Positif, Emiten Supermarket Bangunan Ini Bagikan Dividen Rp 35 Miliar ke Pemegang Saham

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Seno Tri Sulistiyono

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Caturkarda Depo Bangunan Tbk (DEPO) akan membagikan dividen sebesar Rp 35 miliar atau 39,42 persen dari total laba bersih sepanjang 2021 senilai Rp 88,79 miliar.

Direktur Utama Kambiyanto Kettin mengatakan, besarnya dividen tersebut telah sesuai dengan ketentuan pasal 20 ayat 1 Anggaran Dasar Perseroan.

"Perseroan juga mengalokasikan sebesar Rp 8 miliar sebagai dana cadangan dan sisanya dimasukkan sebagai laba ditahan perseroan," kata Kambiyanto secara virtual, Senin (23/5/2022).

Baca juga: Bisnis Tumbuh Positif, MPMX Bagikan Dividen Rp 800 Miliar ke Pemegang Saham

Selain itu, Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) emiten supermarket bangunan tersebut, juga telah mengesahkan penggunaan dana IPO yang telah dialokasikan sesuai dengan prospektus. 

Pada IPO tahun lalu, perseroan berhasil menghimpun total dana setelah dikurangi biaya-biaya sebesar Rp 487,75 miliar. 

Jumlah itu telah digunakan sebesar Rp312,04 miliar, dengan rincian untuk belanja modal Rp10,70 miliar, pelunasan pinjaman sebesar Rp41,09 miliar, investasi perusahaan anak Rp201,38 miliar dan modal kerja sebesar Rp 58,86 miliar

Sehingga dana hasil IPO saat ini masih tersisa Rp 175,70 miliar. 

Pemegang saham juga menyetujui adanya perubahan susunan dewan komisaris dan direksi perseroan, dengan mengangkat Piphop Vasanaarchasakul sebagai komisaris dan menambah anggota direksi baru melalui pengangkatan Pathama Sirikul sebagai direktur.

Baca juga: Raih Pendapatan Bersih Rp 12,2 Triliun, Tunas Ridean Tebar Dividen Rp 267 Miliar

Dengan demikian susunan Dewan Komisaris dan Direksi PT Caturkarda Depo Bangunan, sebagai berikut: 

Komisaris Utama : Hermanto Tanoko 
Komisaris : Budyanto Totong 
Komisaris : Rita Lijanto 
Komisaris : Piphop Vasanaarchasakul 
Komisaris Independen : Drs Herbudianto 
Komisaris Independen : Henryanto Komala 

Direktur Utama : Kambiyanto Kettin 
Direktur : Johnny Liyanto 
Direktur : Erwan Irawan Noer 
Direktur : Caroline Agustina Kettin 
Direktur : Amanda Grace Kettin 
Direktur : Pathama Sirikul

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini