Laporan wartawan Tribunnews.com, Endrapta Pramudhiaz
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Maskapai penerbangan TransNusa menambah satu armada pesawat jenis Airbus A320 dan frekuensi penerbangan guna menyambut libur natal dan tahun baru (Nataru) 2022/2023.
Maskapai penerbangan bertarif rendah (Low Cost Carrier/LCC) milik PT TransNusa Aviation Mandiri ini menambah penerbangan Jakarta (CGK) menuju Yogyakarta (YIA) dan Jakarta (CGK) menuju Bali (DPS).
CGK-YIA bertambah menjadi tiga kali sehari pergi-pulang, sedangkan CGK-DPS menjadi tujuh kali sehari pergi-pulang.
Khusus armada baru, Direktur Utama TransNusa Bayu Sutanto mengatakan akan tiba akhir bulan ini.
“Armada keempat kami yang dijadwalkan tiba akhir bulan ini juga akan turut meramaikan langit Indonesia pada tahun 2023 nanti,” ujar Bayu dalam keterangan resmi, Kamis (15/12/2022).
Penambahan frekuensi penerbangan ini juga selaras dengan prediksi jumlah penumpang transportasi udara selama libur Nataru 2022/2023 dari Direktorat Jenderal Perhubungan Udara (Ditjen Hubud).
Ditjen Hubud memprediksi jumlah penumpang akan naik 52,7 persen atau mencapai 3,62 juta penumpang dibanding 2021.
Bayu menyebut pihaknya terus berupaya secara berkelanjutan menjaga kepercayaan dan memenuhi permintaan penumpang TransNusa.
Baca juga: Ada Pergerakan 44,1 Juta Orang Saat Natal dan Tahun Baru, Maskapai Ajukan Extra Flight
Ia mengklaim penumpang TransNusa terus meningkat sejak penerbangan perdana pada Oktober 2022 lalu.
Sebagai informasi, TransNusa melayani penerbangan domestik dari Terminal 3 Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta.
Mereka menawarkan 3 opsi jenis tiket bundling. Ada pilihan standar bernama Seat. Lalu, ada pilihan Seatplus, di mana penumpang dapat memilih nomor kursi dan mendapatkan makanan.
Baca juga: Pakai Airbus A320 Neo, TransNusa Buka Penerbangan Bertarif Murah Jakarta ke Jogja dan Bali
Kemudian, pilihan terakhir adalah Flexipro. Pembeli tiket ini dapat merubah tanggal dan jam penerbangan sebanyak dua kali.
TransNusa juga memfasilitasi gratis 20 kg bagasi bagi seluruh penerbangan domestik dan menyediakan menu makanan pra-pesan (pre-booked meals) yang bisa dipilih melalui situs resmi maskapai di transnusa.co.id.
Kini, TransNusa tengah menawarkan promo “Big Sale 12.12”. Tiket sekali jalan Jakarta (CGK) menuju Bali (DPS) bisa didapat mulai dari harga Rp 729.000. Jakarta (CGK) menuju Yogyakarta (YIA) mulai dari Rp509.000, sekali jalan.
Penawaran tersebut berlaku syarat dan ketentuan. Periode pesan hingga 18 Desember 2022 dan periode terbang langsung hingga 18 Oktober 2023 mendatang.
Selain melalui situs resmi maskapai, tiket penerbangan bersama TransNusa juga dapat dibeli melalui melalui agen perjalanan serta penjualan tiket resmi lainnya.
Layanan pelanggan (customer care) maskapai dapat dihubungi di nomor 021-63108888.
Photo credit: Humas TransNusa
Photo caption: Ilustrasi pesawat TransNusa (foto 1); Promo Big Sale 12.12 dari TransNusa (foto 2)