Laporan wartawan Tribunnews.com, Endrapta Pramudhiaz
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Lakuemas meluncurkan fitur terbaru untuk para penggunanya yang diberi nama Lakuemas Elite.
Lakuemas Elite menawarkan harga emas eksklusif bagi pengguna aktif Lakuemas yang turut bergabung ke premium membership program.
COO Lakuemas Geoffrey Aten mengatakan, peluncuran Lakuemas Elite ini dilakukan guna memperkuat ekosistem aplikasi Lakuemas.
“Tidak hanya untuk investasi dan aktivitas jual beli emas, para pengguna sekarang bisa mendapatkan experience yang semakin variatif dengan fitur Lakuemas Elite," katanya dalam acara peluncuran di Jakarta Barat, Rabu (27/12/2022).
Satu dari sekian fitur dari Lakuemas Elite adalah kode referral yang memungkinkan pengguna mengajak orang terdekatnya mengunduh dan mendaftarkan diri pada aplikasi Lakuemas melalui kode unik yang terdapat pada tiap akun pengguna.
Selain fitur tersebut, Lakuemas Elite juga menyuguhkan pengalaman gamifikasi yang melibatkan keberadaan voucher-voucher promo dari partner lifestyle tepercaya Lakuemas.
Pengguna dapat mengakses kesempatan mendapatkan voucher-voucher tersebut pada jam tertentu melalui kegiatan gamifikasi.
Melalui Lakuemas Elite, Geoffrey menyebut Lakuemas ingin mengukuhkan keberadaannya sebagai lifestyle super-apps yang didukung oleh sebuah ekosistem online to offline (O2O) yang aman, nyaman, terjamin, variatif dan interaktif.
Bahkan memungkinkan penggunanya membangun komunitas, serta membawa pengalaman berinvestasi emas ke ranah kehidupan sehari-hari.
"Ini merupakan bagian dari product development menjadikan Lakuemas sebagai super app dalam berinvestasi emas. Selain itu, hal ini juga untuk mendorong para pengguna agar dapat bertransaksi secara O2O," ujar Geoffrey.
Baca juga: Gandeng Lakuemas, Bank Neo Commerce Sediakan Fitur Inves Emas Mulai Rp 10.000
Ia mengatakan Lakuemas Elite juga menjadi bentuk visi jangka panjang terkait keterlibatan Lakuemas dalam mendukung literasi terhadap investasi emas yang aman serta sehat bagi masyarakat di Indonesia.
Sebagai informasi, aplikasi Lakuemas sendiri telah diunduh 1 juta kali dan memiliki 400.000 member.
Lakuemas turut menjalin kerja sama bersama toko-toko rekanan (offline store) yang beroperasi di lebih dari 100 lokasi, Gold ATM yang memiliki 5 (lima) lokasi, serta promo-promo yang ada di e-commerce.
Secara ekosistem, aplikasi ini tidak hanya menawarkan investasi emas dalam bentuk digital.
Namun, juga bentuk fisik karena balance yang dimiliki pengguna dalam akun di aplikasi Lakuemas dapat secara mudah dikonversi ke dalam bentuk emas fisik, bahkan perhiasan emas.
Baca juga: digibank by DBS dan Lakuemas Memperkuat Kerjasama Ekosistem Melalui Fitur Bayar Ringkas
Lakuemas merupakan bagian dari grup Central Mega Kencana, grup ritel perhiasan emas dan berlian yang sudah lebih dari 20 tahun berada di Indonesia, yang menaungi brand perhiasan MONDIAL, Frank & co., dan The Palace.
Lakuemas telah resmi terdaftar di Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (BAPPEBTI) pada 8 Februari 2022.
Lakuemas berada di dalam perusahaan dengan ekosistem emas dan berlian yang saling terintegrasi dengan berbagai infrastruktur pendukungnya.