News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Catat, Inilah 4 Rute Bus TransJakarta Menuju PRJ

Penulis: Mikael Dafit Adi Prasetyo
Editor: Tiara Shelavie
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Simak 4 rute khusus bus TransJakarta menuju lokasi PRJ.

TRIBUNNEWS.COM – Inilah pilihan transportasi umum yang dapat digunakan masyarakat untuk dapat menuju lokasi Jakarta Fair Kemayoran 2023.

PT Transportasi Jakarta atau TransJakarta menyediakan rute khusus yang langsung menuju Jakarta Fair atau Pekan Raya Jakarta (PRJ) di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat.

Bus tersebut akan tersedia selama pelaksanaan PRJ hingga bulan Juli 2023, tepatnya dari Rabu (14/6/2023) hingga Minggu (16/7/2023).

Rute TransJakarta Menuju PRJ

Dilansir Instagram @pt_transjakarta, berikut pilihan rute yang dapat digunakan masyarakat menuju PRJ Kemayoran.

Baca juga: Cara Beli Tiket Jakarta Fair 2023, Ada Diskon Spesial 20 Persen Berlaku hingga 18 Juni

1. 2C Balaikota-JIExpo Kemayoran

Rute ini akan melewati sejumlah pemberhentian yaitu Balai Kota-Monas-Pecenongan-Juanda-Pasar Baru Timur-JIEXpo Kemayoran-Budi Utomo-Kwitang- Balai Kota.

2. PRJ1 PGC 1-JIExpo Kemayoran

Sejumlah pemberhentian yang akan dilewati yakni PGC 1-BKN-Cawang UKI-Cawang Soetoyo-Penas Kalimalang-Cipinang Kebon Nanas-Pedati Prumpung-Stasiun Jatinegara-Ahmad Yani Bea Cukai-Utan Kayu Rawamangun-Pemuda Pramuka-Kayu Putih Rawasari-Pulo Mas Bypass-Cempaka Putih-Cempaka Mas-Yos Sudarso Kodamar-Sunter Kelapa Gading-Sunter Boulevard Barat-Sunter Karya-SMP 140-Danau Agung-Kemayoran Landas Pacu Timur-JIExpo Kemayoran.

3. PRJ2 Matraman Baru-JIExpo Kemayoran

Rute ini akan melewati sejumlah pemberhentian yaitu Matraman Baru-Pasar Jatinegara-Jatinegara RS Premier-Matraman Baru-Slamet Riyadi-Tegalan-Matraman 1-Salemba Carolus-Salemba UI-Kramat Sentiong-Pal Putih-Senen Sentral-Budi Utomo-Pasar Baru Timur-JIExpo Kemayoran.

4. PRJ3 Pulo Gadung 1-JIExpo Kemayoran

Pemberhentian untuk rute ini yakni Pulo Gadung 1-Bermis-Pulo Mas-ASMI-Pedongkelan-Cempaka Timur-RS Islam-Cempaka Tengah-Pasar Cempaka Putih-Rawa Selatan-Galur-Senen-Budi Utomo-Pasar Baru Timur-JIEXpo Kemayoran.

Jam Operasional TransJakarta Menuju PRJ

Bus yang melayani rute tersebut akan beroperasi setiap hari. Pada weekday atau Senin hingga Jumat bus akan beroperasi mulai pukul 15.00 WIB-23.00 WIB.

Sementara itu, pada weekend atau Sabtu dan Minggu, bus tersebut beroperasi pukul 09.00 WIB-24.00 WIB.

(Tribunnews.com/Mikael Dafit Adi Prasetyo)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini