News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Leverate Group Raih Emas di Mob-Ex Awards 2023 Kategori Banking & Finance dan Hospitality & Travel

Editor: Content Writer
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Leverate Group meraih emas di Mob-Ex Awards 2023 dengan kampanye BTN dalam kategori Best Campaign untuk kategori Banking & Finance dan kampanye Garuda Indonesia untuk kategori Hospitality & Travel.

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Leverate Group meraih emas di Mob-Ex Awards 2023 yang diadakan oleh Marketing Interactive, platform bergengsi yang menjadi sumber utama berita di bidang periklanan, pemasaran dan media di Asia.

Dalam Mob-Ex Awards edisi ke-11 ini, Leverate Group meraih emas dengan kampanye BTN dalam kategori Best Campaign untuk kategori Banking & Finance dan kampanye Garuda Indonesia untuk kategori Hospitality & Travel.

Penghargaan ini dirancang untuk merayakan kampanye dan upaya mobile marketing yang paling efektif, kreatif, dan inovatif. Penghargaan ini sekaligus mengangkat kampanye yang memberikan dampak signifikan terhadap pertumbuhan bisnis.

Mob-Ex Awards 2023 merupakan penghargaan yang bergengsi dalam bidang mobile marketing. Dengan adanya 42 kategori berbeda, brand dan agency di seluruh Asia berkesempatan untuk berkompetisi demi mendapatkan gelar Mob-Ex Champion.

Keputusan pemenang ditentukan oleh 42 panel independen yang terdiri dari panel senior di bidang industri pemasaran, serta ahli pemasaran seluler.

Dalam pernyataannya, Corporate Secretary Bank BTN, Ramon Armando, mengatakan, "Kami sangat bangga dapat meraih penghargaan tingkat dunia ini. Dengan kolaborasi bersama agency Leverate Group, selaku digital placement agency, Bank BTN berhasil mengalahkan bank-bank besar lainnya dalam kampanye brand BTN Properti."

CEO Leverate Group, Marlina Lim, mengungkapkan, "Kami sangat berterima kasih atas kesempatan yang diberikan oleh Garuda Indonesia dan Bank BTN. Kami sangat bangga bisa membawa salah satu BUMN terkemuka untuk memenangkan kategori ini di skala internasional, tepat beberapa hari sebelum HUT RI. Penghargaan ini tidak hanya menjadi bukti kerja keras tim Leverate Group dengan pendekatan global knowledge dan data-driven performance yang dieksekusi dengan local insights, tetapi juga menjadi hadiah manis dari kami untuk Indonesia. Saya bangga dengan tim kami yang telah memberikan yang terbaik dan membantu klien kami mencapai kesuksesan ini."

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini