TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Manfaat hutan mangrove tak kalah penting dari hutan tropis bagi ekosistem.
mangrove atau bakau dapat menyerap karbon 20x lebih banyak dibandingkan hutan tropis, terlebih Indonesia memiiki hutan bakau seluas 3,1 Juta hektar yang menyimpan sepertiga cadangan karbon di dunia.
Menyadari hal tersebut, BRI Life senantiasa melakukan penanaman mangrove di setiap tahunnya dalam berbagai kesempatan.
Baca juga: Menperin Ungkap Emisi Karbon EV Lebih Besar dari Mobil Hybrid Hingga ICE, Ini Sebabnya
Tahun ini bersama Ekowisata Mangrove Kapuk Muara, BRI Life melakukan penanaman 1.000 pohon mangrove di Kawasan Ekowisata Mangrove Muara Kapuk, Jakarta Utara.
Kegiatan penanaman mangrove tersebut dilakukan oleh sejumlah karyawan dan jajaran Direksi serta Komisaris BRI Life, sebagai rangkaian kegiatan dalam menyambut HUT BRI Life ke- 36 di 28 Oktober 2023.
Selain penanaman pohon mangrove di kawasan wisata tersebut, masih dalam rangkaian hari ulang tahunnya, BRI Life juga akan melaksanakan kegiatan penghijauan atau penanaman pohon di tiga wilayah; Bandung, Malang serta Yogyakarta yang direncanakan akan dilangsungkan pada November mendatang.
Menurut I Dewa Gede Agung, Plt. Direktur Utama BRI Life, Kegiatan tersebut merupakan perwujudan komitmen BRI Life dalam mendukung upaya konservasi lingkungan secara berkelanjutan guna menekan polusi udara di kota-kota besar di Indonesia khususnya di Jakarta, dengan menerapkan prinsip Environmental, Social, Governance (ESG).
“Diharapkan melalui penanaman mangrove ini dapat memberikan dampak positif bagi lingkungan seperti pengurangan emisi karbon/menyerap polusi udara serta menciptakan keanekaragaman hayati habitat hewan kecil yang hidup di sekitar Kawasan Ekowisata Mangrove”.
“Kami berharap, selanjutnya BRI Life dapat semakin konsisten dalam menjalankan komitmen ekonomi berkelanjutan untuk dapat mendorong terwujudnya ekosistem hijau di lingkup perusahaan maupun di masyarakat, karena kami yakin bahwa pelaksanaan Environment, Social, dan Governance (ESG) akan mampu menjaga kesuksesan dan keberlanjutan jangka panjang perusahaan nantinya,” tegas Dewa.
Komisaris Utama BRI Life M. Syafri Rozy yang turut dalam kegiatan penanaman mangrove menjelaskan bahwa, selain fokus pada kegiatan bisnis dan operasional, BRI Life juga mendukung upaya perbaikan lingkungan yang berkelanjutan dengan berperan aktif dalam pemeliharaan lingkungan.
"Konservasi mangrove tidak hanya bermanfaat terhadap pelestarian lingkungan, akan tetapi juga dapat mengoptimalkan potensi wisata daerah sekitar. Tanaman mangrove juga memiliki nilai lebih secara ekonomi karena dapat menghasilkan produk-produk olahan mangrove," imbuhnya.