TRIBUNNEWS.COM - Tak puas membeli Twitter, Elon Musk sepertinya bakal kembali melakukan manuver bisnis sensasional.
Pada Senin (5/2/2024), orang terkaya di dunia pada tahun 2023 versi Forbes ini dikabarkan bakal membeli perusahaan hiburan Disney.
Elon Musk dikabarkan akan bekerjasama dengan ketua non-eksekutif perusahaan fast food Wendy's, Nelson Peltz.
Nama Nelson Peltz bukanlah hal yang asing bagi Disney mengingat dirinya dikabarkan sudah lama mengincar kepemilikan perusahaan bermaskot Mickey Mouse tersebut.
Pria yang memiliki perusahaan dana investasi bernama Trian ini juga berulangkali melobi nominasi sebagai anggota dewan direksi Disney yang saat ini diketuai oleh Bob Iger.
Nelson Peltz juga tercatat sebagai pemegang saham pribadi terbesar dari Disney
Terkait rencana akuisisi bersama Elon Musk ini, rumor tersebut memanas setelah pernyataan yang dikeluarkan oleh pemilik perusahaan media sosial X tersebut baru-baru ini.
Pada premier penayangan film Lola Sabtu (3/2/2024) tamapk Elon Musk datang bersamaan dengan Nelson Peltz di karpet merah.
Dijumpai setelah sesi foto bersama Nelson Peltz, Elon Musk pun menceletukkan terkait rencanan bisnis yang bakal ia segera lakukan.
Elon Musk mengaku ia bersama "teman-teman" sedang memikirkan perusahaan yang akan "diakuisisi" selanjutnya.
Dikutip dari thatparkplace, Penampilan Elon Musk dan Nelson Peltz ini bisa dibilang bukanlah kebetulan mengingat keduanya secara blak-blakan mengungkapkan kekesalannya akan dewan direksi Disney ke publik beberapa waktu belakangan ini.
Baca juga: Elon Musk Berhasil Tanamkan Chip ke Otak Manusia Pertama, Kondisi Pasien kini Telah Pulih
Kritik terbaru disampaikan Musk pada Selasa (30/1/2024) yang menyerukan perubahan kepemimpinan di Disney.
CEO SpaceX dan Tesla tersebut mengatakan kepemimpinan Bob Iger saat ini menghancurkan Disney sendiri saat mengomentari kontroversi film Aristocats.
Rumor akuisisi tersebut juga menguat mengingat Nelson Peltz bakal kembali melobi Disney pada rapat pemegang saham di bulan April mendatang untuk melego posisi tertinggi di Disney.
Selain itu, laporan pendapatan Disney yang bakal dirilis minggu ini sepertinya juga bakal menjadi "amunisi" tambahan bagi Peltz.
Seperti yang diketahui sebelumnya, rentetan kegagalan film blockbuster Disney tahun lalu yang menyebabkan kerugian besar diprediksi bakal membuat rapot pendapatan tahunan mereka menjadi merah.
Hal inilah yang diprediksi bisa digunakan sebagai alasan Nelson Peltz untuk menggandeng Elon Musk untuk mengakuisisi Disney pada pertemuan anggota dewan direksi April mendatang.
(Tribunnews.com/Bobby Wiratama)